Kaos dan celana pendek, pakaian kerja musim panas di Inggris

Sumber gambar, thinkstock
Pegawai kantor seharusnya diizinkan memakai pakaian santai dan jam kerja fleksibel saat musim panas, kata serikat buruh Inggris (TUC).
Organisasi ini mengatakan para atasan seharusnya merasa senang jika stafnya memakai <link type="page"><caption> singlet dan celana pendek dibandingkan jaket, dasi dan stocking </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/forum/2012/03/120308_forumrokmini" platform="highweb"/></link>saat suhu sedang panas.
Kipas angin seharusnya tersedia di kantor-kantor tanpa pendingin ruangan.
Perusahaan juga harus menyediakan minuman dan mengizinkan pegawainya untuk berkali-kali istirahat, karena suhu akan meningkat sampai 30 Celcius.
Sejumlah rencana telah tersedia untuk sejumlah kereta setempat agar mengurangi kecepatannya, dan TUC menyatakan para penumpang dan pekerja seharusnya diberikan kelonggaran saat suhu udara tinggi.
"Tidak menyenangkan bekerja di kantor atau pabrik yang panas, dan pegawai seharusnya dapat melakukan apa pun untuk menurunkan suhu," kata Sekretaris Jenderal TUC Frances O'Grady.
"Jelas singlet dan celana pendek tidak cocok bagi staf di bagian depan, tetapi pegawai yang tidak berhubungan dengan tamu seharusnya dapat meninggalkan stocking, dasi dan setelan jas."





