Dikira burung Nuri terluka, ternyata topi Natal

Seorang perempuan di kota Aberdeen, Skotlandia, menahan "malu" karena telah meminta pertolongan petugas penyelamat hewan untuk menolong seekor burung Nuri terluka, yang ternyata hanya sebuah topi Natal.
Petugas penyelamat hewan tiba lokasi di jalan Great Western, Aberdeen, setelah menerima permintaan tolong seorang pengemudi mobil yang mengaku melihat burung Nuri terluka dan tergeletak di tengah jalan.
Tetapi setelah melihat langsung dan merabanya, petugas itu hanya menemukan sebuah topi yang terbuat dari wol.
Karen Hogg, petugas penyelamat binatang yang dimintai pertolongan, mengatakan, dia kemudian menghubungi balik sang pelapor.
"Jujur saya katakan, perempuan itu mengaku malu ketika saya menghubunginya balik," katanya.
'Hadiah Natal buat saya'
Menurutnya, perempuan itu berada dalam perjalanan pulang ke rumahnya dari pusat pertokoan, dan dia berpikir melihat seekor burung terluka di jalan.
"Bagian atas topi itu berwarna merah dan hijau dan bagian bawahnya coklat. Dia pikir itu burung Nuri. Dia kemudian menghubungi kami saat itu juga," jelas Hogg.
"Dan ketika saya ke lokasi, saya merasa terkejut sekaligus senang, karena tidak menemukan burung terluka yang harus segera diselamatkan. Ini barangkali hadiah Natal buat saya."
Bagaimanapun, menurutnya, topi Natal itu dalam kondisi aman. Dia mempersilakan bagi pemilik topi itu untuk mengambil di kantornya di Aberdeen.
"Walaupun ini panggilan bantuan yang salah, kami tetap mendorong masyarakat untuk memanggil kami jika mereka berpikir ada hewan yang butuh pertolongan."









