Puluhan gedung teater Inggris berisiko hancur

brighton_hippodrome

Sumber gambar, theatres trust

Keterangan gambar, Rencana perubahan Brighton Hippodrome akan menyebabkan perubahan bentuk.

Lebih dari 30 teater bersejarah di Inggris dan Wales dalam keadaan "berisiko" rusak, ditutup atau berubah sama sekali, menurut Yayasan Teater.

Daftar tahunan Teater Berisiko memasukkan lebih 33 teater, kata Theatres Trust.

Di urutan teratas adalah Brighton Hippodrome, yang saat ini terlantar dan direncanakan akan dijadikan kompleks bioskop dan rumah makan senilai £35 juta.

Bangunan yang baru dimasukkan adalah North Pier Theatre dan Winter Gardens Pavilion, keduanya di Blackpool.

Tempat orkestra North Pier Theatre rusak karena badai pada Desember lalu.

Sementara Winter Gardens Pavilion "terkikis parah dan dalam proses roboh," kata Yayasan.

Brighton Hippodrome adalah satu dari tiga teater yang diberikan peringkat ke sembilan, yang tertinggi dalam daftar Yayasan.

Demikian juga dengan Plymouth Palace dan Victoria Theatre di Salford.

Jumlah teater dalam daftar turun dari 48 buah di tahun 2013, terutama karena Yayasan memutuskan untuk memusatkan perhatian kepada kasus-kasus yang paling penting, kata direktur Yayasan Teater, Mhora Samuel.