Pengakuan PNS ''paling arogan'' di Cina

Sumber gambar, BBC World Service
Seorang PNS Cina yang bertahun-tahun digaji meski tidak pernah masuk kerja, akhirnya angkat bicara untuk menyampaikan cerita versinya.
Pria bernama Jiang Jianxiang itu kini sudah kembali ke tempat kerjanya di Longyan, Provinsi Fujian.
Menurutnya, dia hanya korban kesalahfahaman.
Jiang dilaporkan mengantungi gaji 150.000 yuan [sekitar Rp 184 juta].
Pria tersebut dijuluki sebagai pegawai negeri paling sombong dalam sejarah Cina, lapor wartawan BBC Martin Patience dari Beijing.
Namun, meski tidak melakukan pekerjaan apapun selama hampir dalam delapan tahun, Jiang menyatakan dia bukan pemalas.
Dalam wawancara dengan wartawan koran setempat, Jiang mengatakan dia diskors.
Kasus pegawai negeri yang mangkir dari tempat kerja ini memicu kemarahan di dunia blog Cina. Perkara ini dipandang sebagai contoh ekstrim jajaran pegawai negeri Cina yang sangat besar dan tidak efisien.
Jiang sendiri bersikukuh menyatakan dia sama sekali tidak bersalah dalam urusan ini.
Menurutnya, dia diskors lantaran mempersoalkan suatu proyek konstruksi.
Dan, Jiang mengaku tidak pernah diberitahu bahwa dirinya telah dipindahkan ke bagian lain, dan bagian tersebut tetap membayar gajinya.
Meski sudah kembali ke tempat kerja, Jiang tidak disambut hangat.
Rekan sekantornya menjauhkan diri dan menganganggap saya seperti mahluk dari planet lain, tutur Jiang.









