You’re viewing a text-only version of this website that uses less data. View the main version of the website including all images and videos.
Netflix: Mengapa Physical: 100 disebut 'Squid Game di kehidupan nyata'?
- Penulis, Serin Ha
- Peranan, BBC World Service
Serial Netflix Physical: 100 menjadi perhatian kalangan pemirsa global. Acara bertahan hidup diKorea Selatan itu memuncaki daftar serial televisi non-bahasa Inggris terpopuler sedunia pada pekan 6-12 Februari dan masuk dalam peringkat 10 besar di 78 negara (dan hanya ada satu acara dalam bahasa Inggris yang lebih populer).
Ini juga merupakan reality show Korea Selatan pertama yang menduduki peringkat nomor satu di Netflix.
Dalam acara ini, 100 kontestan bersaing untuk mendapatkan gelar manusia dengan "fisik pamungkas" (ultimate physique). Peserta yang mampu bertahan sampai akhir akan memenangkan 300 juta Won Korea (Rp3,5 miliar). Pemenangnya telah diumumkan dalam episode terakhir pada 21 Februari.
Meskipun pemirsa menemukan beberapa kesamaan dengan Squid Game, acara ini juga merupakan kompetisi bertahan hidup dengan format paling sederhana yang tidak pernah kita lihat sebelumnya: tubuh-tubuh berjuang murni secara fisik untuk mengalahkan satu sama lain tanpa memandang usia, jenis kelamin, atau ras.
Tantangannya termasuk bergelantungan untuk waktu yang lama, mencuri bola dari kontestan lain, atau menyeret kapal seberat dua ton melintasi ruangan besar dengan lantai tertutup pasir.
Tetapi yang penting, para penggemar menjabarkan Physical: 100 sebagai kompetisi bertahan hidup yang "positif".
"Ini lebih dari sekadar menonton pria-pria dan perempuan-perempuan super," kata Elodie Wu, yang mengikuti serial ini dari Prancis, kepada BBC.
"Saya suka nilai-nilai tertentu yang disampaikannya tentang semangat tim, prestasi tinggi, ketahanan mental dan fisik. Dibandingkan dengan reality show Barat, para kontestan tidak mencela kontestan lain. Ini kompetitif dan sengit, tetapi masih sangat positif."
Namun K-series terbaru ini juga menonjol dalam beberapa hal.
Usulan 'reality show' pertama
Serial hit ini dibuat oleh Jang Ho Gi, seorang produser di studio televisi Korea Selatan terkemuka yang telah menghabiskan sebagian besar kariernya untuk membuat film dokumenter - karya-karya serius yang mencakup kejahatan-kejahatan sosial dan penipuan-penipuan yang paling problematik.
Meski ini adalah usulan pertamanya untuk reality show, acara tersebut akan menjadi reality show Korea Selatan terbesar yang pernah didanai oleh Netflix dan mendapat lampu hijau hanya dalam dua minggu.
"Proposal itu sederhana dan menjanjikan," kata kontak Netflix yang pertama kali membaca proposal emailnya.
Baca juga:
Tanpa takarir
Dengan keahliannya dalam memproduksi film dokumenter, Physical: 100 menjaga fokus yang sangat ketat pada acara utama.
Lebih dari 200 kamera digunakan untuk menangkap setiap tetes keringat dan kelenturan urat dan otot. Kamera khusus - beberapa berkecepatan tinggi - digunakan untuk menangkap ekspresi wajah dan gerakan tubuh peserta setiap sepersekian detik.
Ini adalah pendekatan yang sangat berbeda dari acara-acara realitas hit Korea Selatan sebelumnya, yang sangat bergantung pada takarir - terjemahan dialog pada film yang biasanya berada di bagian bawah tayangan atau tampilan teks berkedip. Kurangnya presenter atau panel selebriti juga disengaja dan membedakan acara ini.
Dan ini diyakini sebagai salah satu faktor keberhasilan yang telah menarik audiens global. Fokus pada tubuh dengan permainan sederhana cukup intuitif untuk dipahami oleh pemirsa asing, bahkan jika mereka tidak mengerti bahasanya.
Tidak disiarkan di Korea
Pencipta serial Jang masih bekerja untuk stasiun televisi terkemuka Korea Selatan, MBC, yang turut memproduksi acara tersebut. Tapi ketika Jang mengusulkan ceritanya ke Netflix, perusahaan itu mendanai penuh acara tersebut. Konsekuensinya acara tersebut hanya ditayangkan melalui streaming di platform Netflix.
Banyak pengamat mengatakan bahwa serial yang sukses secara global ini tidak mungkin disiarkan di Korea. Sebagai broadcaster publik, MBC harus menyembunyikan semua tato kontestan, sesuai dengan praktik umum agar tidak mengusik pemirsa tertentu.
Meskipun tato menjadi semakin populer, terutama di kalangan generasi muda, mereka telah dikaitkan erat dengan geng atau kejahatan di masa lalu. Sikap Korea terhadap tato sangat konservatif sehingga hanya dokter medis yang boleh secara legal menorehkan tato.
Kata-kata kasar, yang sering diungkapkan selama menjalani tantangan yang berat, harus disensor atau dihapus untuk mematuhi aturan penyiaran. Kata-kata yang diterjemahkan sebagai "sialan" tidak akan pernah bisa diterima oleh media penyiaran.
Squid Game di kehidupan nyata?
Banyak pemirsa akan segera melihat kesamaan acara tersebut dengan serial TV (fiksi) hit Korea sebelumnya - Squid Game. Faktanya, kontestan sendiri berkomentar bahwa "ini seperti Squid Game."
Format survival untuk menemukan kontestan terakhir yang memenangkan sejumlah besar uang menjadi tema sentral kedua acara. Kesederhanaan permainan - permainan masa kecil di Squid Game dan permainan yang mengandalkan kekuatan di Physical: 100 - juga menghubungkan keduanya.
Jang menyebutkan dalam jumpa pers baru-baru ini bahwa ia bermaksud membuat latar film "surealis" sembari berurusan dengan manusia di kehidupan nyata. "Sama seperti Squid Game, saya berharap acara ini akan melintasi batas antara realitas dan fantasi," katanya.
Pengarah musik Physical: 100, Kim Sung-soo, juga turut menggarap soundtrack Squid Game.
Keragaman
Acara ini berkomitmen untuk menemukan fisik terbaik, tanpa memandang usia, jenis kelamin, atau ras.
Dan itulah yang menjadi fokusnya. Tinggi kontestan berkisar dari 150cm hingga 200cm; beratnya dari 40kg hingga 130kg.
Baca juga:
Juara senam Olimpiade 2012 yang bertubuh kecil Yang Hak-seon, dengan tinggi 160cm dan berat 51kg, harus berkompetisi di antara pendekar seni bela diri campuran (mixed martial arts, MMA) bertubuh besar dan mantan agen Navy SEAL Korea. Dan 23 perempuan dengan ukuran tubuh berbeda-beda menunjukkan kekuatan fisik dan mental mereka.
Ada beberapa orang non-Korea - sering disebut sebagai "orang asing" dalam acara — aspek yang barangkali perlu dipertimbangkan kembali jika acara ini akan membuahkan sekuel dengan daya tarik yang lebih luas. Jang sudah mengungkapkan dalam jumpa pers baru-baru ini bahwa ia ingin melibatkan semua tipe fisik di seluruh dunia di masa depan — baik berdasarkan benua atau wilayah budaya.
Kontroversi
Namun, adegan-adegan tertentu telah memicu kontroversi. Dalam satu adegan, seorang kontestan pria memilih binaragawan perempuan dalam pertandingan satu lawan satu dan kemudian menekan lututnya ke dadanya.
Binaragawan itu kemudian mengatakan di akun Instagram-nya: "Itu adalah kompetisi survival, dan itu adil." Namun, dia mengatakan akan mengambil tindakan hukum terhadap komentator jahat yang melecehkannya secara seksual atau memodifikasi gambar dirinya.
Seiring acara tersebut mendapatkan popularitas di seluruh dunia, muncul juga klaim dan klaim balasan dari kesepakatan produksi bersama.
Penyedia konten Ascendio mengklaim dalam sebuah laporan pada bulan Januari bahwa mereka turut terlibat dalam produksi Physical: 100 dan akibatnya harga saham mereka melonjak naik. Namun, MBC dan co-produser Luyworks Media membantah klaim ini. Masalah ini kemungkinan akan diselesaikan di pengadilan.