Foto terbaik makanan 2019: Festival mie di Shexian hingga penjual petai termangu di Yogyakarta
Fotografer China, Jianhui Liao dinobatkan sebagai pemenang kompetisi Fotografer Makanan 2019. Simak pula foto-foto pemenang lainnya, termasuk foto seorang perempuan penjual petai dan bawang yang termangu di sebuah pasar di Yogyakarta.

Sumber gambar, Jianhui Liao
Fotografer China, Jianhui Liao dinobatkan sebagai pemenang kompetisi Fotografer Makanan Tahun 2019.
Foto Liao (atas), berjudul Cauldron Noodles, memperlihatkan perayaan Dewi Nuwa di Kabupaten Shexian di Provinsi Hebei, China.
Sebagai bagian dari perayaan tahunan, warga desa mengenakan kostum Dinasti Qing untuk merayakan ulang tahun Dewi Nuwa dan makan mie dalam sebuah mangkok di siang hari.
Salah-seorang juri dari kompetisi ini, Andy Macdonald, menyebutkan bahwa Liao berhak atas hadiah uang senilai £ 5.000 atau sekitar Rp93 juta.
Macdonald mengomentari karya Liao: "Foto ini paling menonjol dibanding karya-karya lainnya sesuai kategorinya, di mana Liao mampu memunculkan subyeknya di sebuah festival, dengan begitu indah, lengkap dengan atmosfernya."
"Kompetisi ini sangatlah ketat, ada 9.000 foto yang masuk dari 77 negara - lebih banyak karya yang masuk dan lebih banyak negara yang terlibat ketimbang kompetisi sebelumnya - dan standarnya sangat fenomenal."
Berikut adalah beberapa pemenang dari kategori lainnya dalam kompetisi tahun ini:

Penghargaan Penata Makanan: Caramel Jammy Dodgers, oleh Kim Morphew, Inggris

Sumber gambar, Kim Morphew / Martin Poole
Kim Morphew adalah penata makanan untuk biskuit buatannya sendiri, yang difoto oleh Martin Poole.

Membawa Pulang Hasil Panen: Harvesting Gold, oleh Kazi Mushfiq, Bangladesh

Sumber gambar, Kazi Mushfiq
Kazi Mushfiq: "Para petani bekerja keras memanen padi, yang seperti emas bagi mereka."

Potret Makanan Marks & Spencer: Tarte Tatin with Thyme, oleh Nick Millward, Inggris

Sumber gambar, Nick Millward
Nick Millward: "Tarte Tatin dengan Thyme memberikan rasa yang begitu mendalam, oleh tukang masak alias koki Clodagh McKenna."

Politik makanan: Cow Tantrum, oleh Martin Chamberlain, UK

Sumber gambar, Martin Chamberlain
Martin Chamberlain: "Sapi ini barangkali mengetahui nasibnya ke depan. Baru saja dibeli dari pasar di Nizwa, Oman, sapi itu menolak mengikuti keinginan pemilik barunya. Sapi itu akhirnya menjatuhkan kaki depannya, membuat pemiliknhya kebingungan apa yang harus dilakukan selanjutnya. "

Makanan nikmat yang siap disajikan: Red Octopus, oleh Cosimo Barletta, Italia

Sumber gambar, Cosimo Barletta
Cosimo Barletta: "Ketika Anda 'release the Kraken' di meja makan... Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi!"

Makanan siap saji: Ramadan, oleh Elise Humphrey, Inggris

Sumber gambar, Elise Humphrey
Elise Humphrey: "Seorang penjual bawang merah dan petai di Yogyakarta, Indonesia, sedang menahan lapar selama bulan Ramadhan, sambil memimpikan makanan berikutnya."

Penulis Blog Makanan: Drying Pasta, oleh Aimee Twigger, Inggris

Sumber gambar, Aimee Twigger
Aimee Twigger: "Pasta laminasi herbal yang digantung sampai kering di jendela."

Fotografer Mahasiswa Makanan: The Carnal Supper, oleh Chloe Dann, Australia

Sumber gambar, Chloe Dann
Chloe Dann: "Foto ini adalah salah-satu seri yang saya buat tentang kebiasaan makan umat manusia dan peran seni kuliner terkait hubungan antara alam dan budaya."

Penghargaan Fujifilm tentang Inovasi: Broken Egg, oleh Michael Hedge, Inggris

Sumber gambar, Michael Hedge
Michael Hedge: "Foto ini adalah bagian dari serangkaian foto yang saya buat untuk RSA Magazine yang menggambarkan hubungan halus antara makanan, pertanian dan pedesaan.
"Penataan gaya oleh Kerry Hughes dan arahan seni oleh Johan Shufiyan."

Makanan untuk keluarga: Bonda Tribe, oleh Sanghamitra Sarkar, India

Sumber gambar, Sanghamitra Sarkar
Sanghamitra Sarkar: "Negara bagian Odisha di India, memiliki banyak komunitas suku dan suku Bonda adalah salah satunya. Mereka menjalani kehidupan yang sangat sederhana. Masyarakat modern gagal mengubahnya karena mereka begitu seksama melindungi budaya dan tradisinya dari peradaban modern.
"Di foto ini, para perempuan Bonda tengah sibuk menyiapkan makanan di mangkuk tanah liat, dan menghidupkan api dengan menggunakan kayu."

Makanan InterContinental Food di atas meja: Mussels Ready to Eat, oleh Giles Christopher, UK

Sumber gambar, Giles Christopher
Giles Christopher: "Sebuah foto sajian kerang di atas serbet yang diabadikan di dalam studio, di meja ala pedesaan untuk restoran Harry Ramsden."

Fotografer berusia 10 tahun dan usia di bawahnya: Passion Fruit Love, oleh Joshua George, Bahrain

Sumber gambar, Joshua George
Joshua George: "Memiliki buah markisa yang dipetik dari pohonya itu sangat lezat dan menyenangkan."
Semua foto milik Pink Lady Food Photographer of the Year 2019.









