Seorang pria bersenjata ditembak mati di Brussels

Brussels

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Operasi disebutkan melibatkan unit polisi kontraterorisme Belgia dan Prancis.

Pihak berwenang Belgia mengatakan polisi menembak mati seorang tersangka yang membawa senapan otomatis Kalashnikov dalam operasi penyergapan di kawasan pinggiran ibukota Brussels.

Tersangka disebut terkait dengan serangkaian serangan di Paris November 2015 lalu, yang menewaskan 130 orang.

Operasi utama -yang melibatkan unit kontraterorisme Belgia dan Prancis- berupa pengepungan atas sebuah apartemen, kini sudah dihentikan.

  • <link type="page"><caption> Operasi besar di Belgia memburu 'dua terduga teroris'</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/03/160315_dunia_brussels" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Keluarga korban serangan Paris 'akan gugat' Belgia</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/01/160119_dunia_serangan_paris_belgia" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Belgia perbanyak perburuan tersangka teroris</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/11/151119_dunia_belgia_keamanan" platform="highweb"/></link>

Empat polisi cedera karena tembakan pria bersenjata, yang dilaporkan melarikan diri lewat atap.

Brussels

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Operasi utama, berupa pengepungan atas sebuah apartemen, sudah berakhir.

Perdana Menteri Belgia, Charles Michel, mengatakan seorang polisi perempuan termasuk yang cedera dalam penggrebekan di sebuah flat di kawasan Forest, pinggiran Brussels.

Sedikitnya dua tersangka teroris disebut melarikan diri dalam operasi itu.

Sejak serangkaian serangan Jumat 13 November 2015, pihak keamanan sudah berhasil mengidentifikasi sebagian besar yang diduga terlibat dalam serangan dan tersangka -Salah Abdeslam dan Mohamed Abrini- masih buron.