Ketua partai berkuasa Myanmar diberhentikan

Shwe Mann

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Shwe Mann sebelumnya dianggap sebagai sosok yang berpotensi menjadi calon presiden.

Ketua parlemen Myanmar Shwe Mann diberhentikan sebagai ketua partai USDP yang berkuasa di tengah perebutan kekuasaan di dalam partai.

Sumber-sumber yang dekat dengan Shwe Mann menuturkan politikus USDP itu dicopot sebagai ketua partai oleh kalangan konservatif yang dekat dengan Presiden Thein Sein dan mantan penguasa militer Than Shwe.

Shwe Mann tidak lagi menjabat sebagai ketua partai," kata seorang anggota USDP sebagaimana dikutip kantor berita Reuters.

"Ia sehat dan berada di rumah sekarang."

Pasukan keamanan tampak berada di luar rumah Shwe Mann pada Kamis (13/08).

Aparat keamanan

Sumber gambar, BBC World Service

Keterangan gambar, Aparat keamanan bersiaga di sekitar kantor pusat USDP.

Para pengurus partai yang sedang berada di kantor USDP pada Rabu juga tidak bisa meninggalkan tempat itu karena dikepung oleh aparat keamanan.

Peristiwa ini terjadi sekitar tiga bulan sebelum Myanmar dijadwalkan akan menggelar pemilihan umum.

Shwe Mann dianggap sebagai sosok yang mungkin akan menjadi kandidat presiden.

Belakangan muncul spekulasi ia sedang menyiapkan pembentukan aliansi dengan oposisi pimpinan Aung San Suu Kyi, yang partainya diperkirakan akan mendapat suara banyak tetapi <link type="page"><caption> Suu Kyi sendiri tidak bisa mencalonkan diri </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/06/150625_dunia_myanmar_suukyi" platform="highweb"/></link>sebagai presiden.