Pertemuan Eurozone terkait utang Yunani bubar

Euclid Tsakalotos

Sumber gambar, ap

Keterangan gambar, Menteri Keuangan Yunani Euclid Tsakalotos sebelum pertemuan menteri keuangan Eurozone.

Para pejabat Uni Eropa mengatakan Menteri Keuangan baru Yunani, Euclid Tsakalotos, tidak menyampaikan usulan baru guna memastikan kesepakatan keuangan dengan kreditor internasional.

Pertemuan para menteri keuangan Eurozone di Brussels, Belgia, menyatakan pihak Yunani mengusulkan mereka kemungkinan akan mengajukan usulan baru pada hari Rabu.

Tetapi sementara KTT darurat pemimpin Eropa untuk merundingkan masalah utang Yunani akan segera diadakan, tidak terlihat tanda-tanda kemajuan.

Pertemuan dibubarkan dan para menteri keuangan, sebagian memperlihatkan frustrasinya, kembali ke negaranya masing-masing.

Pertemuan di Brussels diadakan setelah rakyat Yunani menolak tawaran terbaru pengutang negara itu bagi paket penyelamatan lanjutan dengan imbalan penerapan reformasi.

Harus segera dicapai

Kanselir Jerman, Angela Merkel, mengatakan kesepakatan harus dicapai dalam beberapa hari ini, bukannya dalam hitungan minggu.

Presiden Prancis, Francois Hollande, mengatakan tujuannya adalah agar Yunani tetap di dalam Eurozone, tetapi dengan persyaratan pemerintah Athena harus membuat usulan.

Sebelumnya dilaporkan Perdana Menteri Yunani Alexis <link type="page"><caption> Tsipras diperkirakan bakal membawa proposal baru dalam pertemuan darurat</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/07/150707_dunia_krisis_yunani" platform="highweb"/></link> antara menteri keuangan negara-negara anggota zona mata uang euro untuk membahas krisis utang Yunani di Brussels, Belgia, Selasa (07/07).

Proposal tersebut disebut-sebut mencakup tuntutan pemotongan utang Yunani sebesar 30%, setelah warga Yunani menolak syarat-syarat pengucuran dana talangan internasional dalam referendum pada Minggu (05/07).

Namun, jauh sebelum proposal itu diajukan, Jerman telah memperingatkan bahwa penghapusan hutang Yunani tanpa syarat akan mengacaukan mata uang euro.