Ledakan di gereja Pakistan telan korban jiwa

Dua ledakan menewaskan sedikitnya dua orang di beberapa gereja di kawasan dengan penduduk yang mayoritas beragama Kristen di kota Lahore, Pakistan, seperti dilaporkan media setempat.
Sedikitnya 20 orang dilaporkan terluka dalam ledakan yang terjadi di kawasan Youhanabad tersebut.
Ledakan terjadi di saat gereja sedang ramai dengan orang yang menghadiri kebaktian Minggu.
Komunitas Kristen Pakistan sudah sering menjadi target serangan militan.
Kelompok yang terkait dengan Taliban Pakistan, Jamatul Ahrar, mengatakan mereka melakukan serangan tersebut.
Saksi mata mengatakan ledakan dipicu oleh pelaku bom bunuh diri tetapi polisi belum memastikan hal tersebut.






