Perang 'memanas' menjelang perundingan Ukraina di Minsk

azov

Sumber gambar, AZOV.regiment

Keterangan gambar, Sukarelawan Ukraina batalion Azov meluncurkan serangan terhadap kelompok separatis.

Perang semakin parah di Ukraina timur sementara pasukan pemerintah dan pemberontak pendukung Rusia berusaha bergerak maju menjelang kemungkinan perundingan damai pada hari Rabu (11/02).

Pasukan separatis melancarkan serangan roket pada markas militer penting dan daerah pemukiman di Kramatorsk, kata sejumlah pejabat.

Sementara itu, sukarelawan Ukraina batalion Azov meluncurkan serangan terhadap kelompok separatis di sekitar Mariupol.

Lebih 5.400 orang tewas sejak konflik dimulai April tahun lalu.

Pemimpin Ukraina, Rusia, Prancis dan Jerman diharapkan akan bertemu di ibu kota Belarus, Minsk pada hari Rabu untuk membicarakan kesepakatan damai setelah perang berlangsung selama berbulan-bulan.

Rusia menyangkal tuduhan pihak Ukraina dan Barat bahwa negara itu mengirim pasukan dan memasok pemberontak.

Moskow memperingatkan Barat bahwa mengirim senjata ke Ukraina akan memperburuk krisis.

Presiden Amerika Serikat Barack <link type="page"><caption> Obama mengatakan pada hari Senin bahwa pihaknya tidak mengesampingkan pemasokan "senjata pertahanan mematikan" kepada Ukraina</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/02/150210_obama_senjata_ukraina" platform="highweb"/></link> jika usaha diplomatik mengalami kegagalan.