Belasan tewas di Afghanistan karena NATO

Sumber gambar, bbc
Paling tidak 11 warga sipil Afghanistan, termasuk wanita dan anak-anak, tewas dan 16 lainnya cedera karena serangan udara NATO di Provinsi Kunar, Afghanistan timur, kata pejabat keamanan setempat kepada BBC.
Serangan udara terjadi di daerah Narang setelah polisi dan tentara setempat diserang, kata mereka.
NATO sedang menyelidiki serangan udara, yang dikecam Presiden Hamid Karzai.
Kematian warga sipil menyebabkan ketegangan di antara Karzai dan NATO.
Tahun lalu, presiden melarang serangan udara pihak asing di daerah pemukiman karena warga sipil tewas dalam serangan malam hari.
Kantor presiden pada hari Rabu (10/09) menyatakan pesawat Amerika Serikat bertanggungjawab atas serangan hari Selasa.
Terbunuhnya belasan orang ini terjadi sementara pengganti Karzai sedang diputuskan.
Kedua calon, Abdullah Abdullah dan saingannya Ashraf Ghani, meyakini mereka telah memenangkan pemilihan presiden bulan Juni dan keduanya menuduh terjadinya pelanggaran yang meluas.
Penyelidikan suara dari pemilihan presiden yang dipertikaikan telah selesai, kata para pejabat, tetapi hasil baru akan diumumkan beberapa hari lagi.









