Pemilu di New Delhi dimulai

pemilu india

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Putaran ketiga dari sembilan putaran pemilihan umum India berlangsung hari ini.

Sedikitnya 12 juta warga New Delhi siap menggunakan hak pilih mereka, Kamis (10/04) dalam putaran ketiga dari sembilan putaran pemilihan umum India.

Warga Delhi dan 13 negara bagian lainnya memilih sekitar seperlima dari Lok Sabha atau majelis rendah India yang terdiri dari 543 kursi. Guna menguasai Lok Sabha, sebuah partai atau koalisi partai-partai harus menduduki paling tidak 272 kursi.

Sejauh ini, berbagai analis memperkirakan Partai Kongres akan mengalami kekalahan telak setelah memerintah India selama satu dekade terakhir.

Di sisi lain, para pengamat menilai Partai Bharatiya Janata (BJP) yang dipimpin tokoh konservatif, Narendra Modi, akan tampil sebagai pemenang.

Pemilihan umum India telah berlangsung sejak Senin (07/04) lalu dan bakal berakhir 12 Mei mendatang.

Pada pemilu kali ini, <link type="page"><caption> sebanyak 814 juta pemilih</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2014/04/140406_india_pemilu.shtml" platform="highweb"/></link> akan menentukan pilihan mereka di 930 ribu tempat pemungutan suara.

Jumlah tersebut merupakan peningkatan pesat jika dibandingkan pada pemilu 2009 lalu. Kala itu, pemilih India diperkirakan mencapai 714 juta orang.

Sementara itu, aksi kekerasan mewarnai pemilu hari ini. Sebanyak dua polisi tewas dan tiga lainnya cedera ketika jip yang mereka tumpangi dihantam bahan peledak di sebuah jembatan di Negara Bagian Bihar, bagian timur India.

Insiden terjadi sekitar pukul 05.30 waktu setempat atau satu setengah jam sebelum tempat pemungutan suara dibuka.

Kepolisian menduga kejadian tersebut didalangi kelompok pemberontak Maois.