Cina tuding Jepang ciptakan ketegangan

Cina menuduh Jepang menciptakan ketegangan di wilayah dan konfrontasi yang menyebabkan keprihatinan internasional.
Pernyataan <link type="page"><caption> Cina</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/topik/cina/" platform="highweb"/></link> itu menanggapi peringatan dari Kementrian Pertahanan <link type="page"><caption> Jepang</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/topik/jepang/" platform="highweb"/></link> bahwa perilaku Cina di perairan di dekat kepulauan yang menjadi sengketa bisa memicu insiden antar kedua negara.
Juru bicara Kementrian Luar Negeri Cina, Hua Chunying, mengatakan Jepang dengan sengaja meningkatkan ketegangan antar kedua pihak dan kekuatan politik Jepang memanfaatkan ketegangan sebagai alasan untuk meningkatkan militernya.
"Kami berharap pihak Jepang bisa menerapkan sikap yang lebih tepat dan membuat upaya untuk meningkatkan kepercayaan politik dan mengembangkan stabilitas serta perdamaian wilayah," kata Hua dalam konferensi pers di Beijing seperti dilaporkan kantor berita resmi Xinhua.
Dia menambahkan Cina tidak bisa dikritik karena melakukan kegiatan maritim yang biasa, yang sesuai dengan peraturan internasional serta relevan dengan undang-undang dalam negeri.
Laporan Dephan Jepang

Dalam laporan Kementrian Pertahanan Jepang 2103, yang diumumkan Selasa 9 Juli, Jepang mengungkapkan keprihatinan atas kegiatan maritim Cina.
Disebutkan pula agar Beijing sebaiknya bertindak sesuai dengan peraturan internasional dan bukan menggunakan kekuatan.
Salah satu insiden yang disebut dalam laporan adalah ketika <link type="page"><caption> Angkatan Laut Cina mengunci radarnya ke arah satu kapal</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2013/02/130206_jepancina.shtml" platform="highweb"/></link><link type="page"><caption> perusak Jepang</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2013/02/130206_jepancina.shtml" platform="highweb"/></link> di Laut Cina Timur awal tahun 2013.
Laporan yang pertama kali diterbitkan di bawah Perdana Menteri Shinzo Abeini juga menekankan isu-isu yang bisa mengancam kedaulatan dan keamanan Jepang sejalan dengan, yang menurut mereka, sebagai tanggapan atas Cina dan Korea Utara.
Jepang menegaskan pulau-pulau sengketa di kawasan Laut Cina Timur berada di dalam wilayah Jepang.
Pernyataan tersebut menyebabkan Korea Selatan menyampaikan protes resmi ke Jepang agar mengakui salah satu pulau di kawasan itu masuk dalam teritori Korea Selatan.
Ketegangan antara Cina dan Jepang meningkat <link type="page"><caption> setelah pemerintah </caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2012/09/120910_japan_senkaku.shtml" platform="highweb"/></link><link type="page"><caption> Jepang membeli tiga dari lima pulau di Kepulauan Senkaku</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2012/09/120910_japan_senkaku.shtml" platform="highweb"/></link> -yang disebut Kepulauan Diaoyu oleh Cina- dari individu pemiliknya pada September lalu.









