Seniman Cina dituding hindari pajak

Sumber gambar, Reuters
Aparat Cina menuduh perusahaan milik seniman Ai Weiwei yang ditahan menghindari pembayaran pajak, lapor media pemerintah.
Polisi mengatakan kepada kantor berita Cina Xinhua bahwa Beijing Fake Cultural Development Ltd telah "secara sengaja memusnahkan dokumen akunting".
Ai, yang dikenal sebagai salah satu seniman ternama Cina dan pengecam lantang pemerintah negara tersebut, ditahan di bandara Beijing pada 3 April.
Dia baru diberi kesempatan untuk bertemu keluarganya pada hari Minggu (15/5).
Sang artis bertemu istrinya, Lu Qing, di sebuah lokasi yang dirahasiakan dan menyatakan dirinya sehat, kata saudara perempuannya kepada BBC.
Beijing Fake Cultural Development - yang menangani sisi bisnis karir seni Ai - "didapati telah menghindari 'pajak dalam jumlah besar' ", lapor Xinhua mengutip seorang pejabat kepolisian di Beijing yang namanya tidak disebutkan.
Xinhua juga melaporkan bahwa Ai ditahan ''dengan pengawasan rumah''. Istilah ini biasanya berarti tahanan ditahan di rumah mereka.
Sementara itu, saudara perempuan Ai, Gao Ge, mengatakan keluarganya belum mendapat pemberitahuan resmi mengenai tuduhan yang dialamatkan terhadap sang seniman.
Menurut Gao, tuduhan itu upaya tak beralasan lain yang diajukan polisi untuk menjadi dasar untuk menahan Ai.









