Virus corona di Ekuador: 'Kota mayat' Guayaquil dalam serangkaian foto

Man in protective kit to identify a relative in a morgue, Guayaquil, 15 Apr 20

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Seorang pria di kota Guayaquil mengenakan alat pelindung sehingga dia dapat memasuki kamar mayat dan mengidentifikasi kerabatnya yang meninggal karena Covid-19.

Kota pelabuhan Guayaquil di Ekuador adalah salah satu tempat terparah di Amerika Latin yang dilanda pandemi virus corona.

Layanan kesehatan kota tersebut kewalahan dan ratusan mayat dibiarkan tak terkubur, terkadang dibiarkan tergeletak di jalan-jalan.

Secara resmi Covid-19 telah menewaskan 421 orang di Ekuador dan menginfeksi 8.450 jiwa, tetapi angka sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi.

Tingkat pengujian yang relatif rendah dapat diartikani banyak kasus kemungkinan tidak dilaporkan.

Pejabat terkait yang ditugasi mengumpulkan mayat-mayat di Guayaquil, Jorge Wated, mengatakan dalam dua pekan pertama April, hampir 6.000 kasus kematian telah didata.

Guayaquil, 16 Apr 20

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Sepasang suami istri membuat peti mati yang sangat dibutuhkan warga Guayaquil, pada 16 April 2020.
Guayaquil, 16 Apr 20

Sumber gambar, Getty Images

Keterangan gambar, Seorang perempuan dengan bayinya memohon bantuan di tengah kondisi perekonomian Ekuador yang anjlok akibat wabah.
Man in Jesus face mask

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Seorang pria mengenakan masker bergambar Yesus, dengan harapan dapat melindunginya dari paparan virus corona.
Presentational grey line
Presentational grey line
Pharmacy queue, 15 Apr 20

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Seperti terjadi di banyak negara lain, antrean panjang terlihat di luar apotek di kota Guayaquil.
Guayaquil, 13 Apr 20

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Rumah sakit Los Ceibos diperluas dengan membuat bangsal darurat, khusus untuk pasien-pasien Covid-19.
ekuador

Sumber gambar, Getty Images

Keterangan gambar, Lonjakan kematian akibat virus corona memaksa warga membuat peti mati yang terbuat dari kardus. Peti mati dari kardus ini dibiarkan tergeletak di luar kamar jenazah Kota Guayaquil.
Guayaquil, Ekuador, 15 April 2020

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Seorang pekerja membangun area baru untuk memakamkan jenazah di kompleks pekuburan Angel Maria Canales, Kota Guayaquil, 15 April 2020.
Guayaquil, 16 Apr 20

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Di jalanan Kota Guayaquil, seorang pria mengenakan masker sembari menjajakan suplemen vitamin C.

Semua foto memiliki hak cipta.