You’re viewing a text-only version of this website that uses less data. View the main version of the website including all images and videos.
Aksi Alec Baldwin meniru Trump kecoh koran Republik Dominika
Aksi Alec Baldwin sebagai Donald Trump di acara Saturday Night Live mengecoh sebuah koran nasional sehingga mereka memasang foto yang salah.
Harian El Nacional di Republik Dominika sudah minta maaf karena secara tak sengaja menerbitkan foto Alec Baldwin dengan keterangan foto 'Presiden AS' di sebelah foto PM Israel, Benjamin Netanyahu.
Foto ini mendampingi artikel tentang permukiman Israel.
Harian tersebut juga telah meminta maaf pada pembaca dan "siapapun yang terdampak".
Foto tersebut dikirimkan ke harian dengan informasi soal Saturday Night Live, program satire AS yang sudah berjalan lama.
Tak ada yang menyadari kesalahan itu, kata El Nacional.
Saturday Night Live bukanlah acara televisi favorit Trump. Menurutnya, gaya Baldwin menirukannya "busuk".
"Tidak lucu, aktornya buruk, selalu menyerang. Acara televisi yang buruk!" dia pernah mencuit.