Bangladesh 'gold smugglers' arrested

Gold

Sumber gambar, AFP Getty

Keterangan gambar, The five men have been remanded for four days on suspicion of involvement in smuggling.

Penangkapan lima orang di Bangladesh karena dicurigai terlibat penyelundupan emas menjadi salah satu bahan pelajaran bahasa Inggris kali ini.

Bangladesh 'gold smugglers' arrested

Police in Bangladesh have arrested five people, including the deputy general manager of the state airline, Biman, on suspicion of involvement in smuggling gold.

Gold seizures have risen sharply in Bangladesh: customs officials say they've seized 650 kilogrammes in the past 15 months.

They say a syndicate is at work to smuggle the precious metal into the country en route to India, where import tariffs are very high.

'Penyelundup emas' Bangladesh ditangkap

Polisi di Bangladesh telah menangkap lima orang, termasuk wakil manajer umum maskapai penerbangan negara, Biman, karena dicurigai terlibat penyelundupan emas.

Penyitaan emas meningkat tajam di Bangladesh: pejabat bea dan cukai mengatakan mereka telah menyita 650 kilogram selama 15 bulan terakhir.

Mereka mengatakan sindikat beroperasi untuk menyelundupkan logam berharga itu ke Bangladesh dengan tujuan India. India memberlakukan tarif impor sangat tinggi.

Clashes at Hong Kong legislature condemned

Hong Kong police

Sumber gambar,

Keterangan gambar, Police check a broken window of the government headquarters building.

Pro-democracy politicians in Hong Kong have condemned violent action by protesters on Tuesday night when a small group tried to break into the Legislative Council building.

A student leader also spoke out against the violence amid fears it could undermine support for the movement.

Police used pepper spray and batons to drive back the group of protesters after they used metal barricades and concrete slabs to smash the glass doors of the legislature.

At least four people were arrested. The police had earlier carried out a court order to clear some barricades from the central protest site.

Bentrokan di Dewan Legislatif Hong Kong dikecam

Politikus prodemokrasi di Hong Kong mengecam aksi kekerasan yang dilakukan pengunjuk rasa pada Selasa malam ketika satu kelompok kecil berusaha menerobos gedung Dewan Legislatif.

Seorang juru bicara mahasiswa juga menentang kekerasan itu di tengah kekhawatiran hal itu dapat merongrong dukungan bagi gerakan tersebut.

Polisi menggunakan semprotan merica dan pentungan untuk mengusir kelompok pemrotes setelah mereka menggunakan penghalang jalan logam dan potongan beton untuk menghancurkan pintu kaca gedung badan pembuat undang-undang.

Sedikitnya empat orang ditangkap. Sebelumnya polisi melaksanakan perintah pengadilan untuk membersihkan sebagian barikade dari lokasi protes penting.