CIA stop using public health campaigns as a front for spying
Belajar bahasa Inggris melalui berita BBC tentang keputusan CIA tidak lagi memanfaatkan vaksiniasi sebagai kedok dan pernyataan Pele bahwa demonstrasi atau aksi protes bisa merugikan Piala Dunia.
CIA will no longer use public health campaigns as a front for spying

Sumber gambar, Reuters
A senior White House official has said the CIA will no longer use vaccination programmes as a cover for spying operations.
The decision comes after complaints from American medical professionals about the agency's use of a public health programme in Pakistan in its hunt for Osama bin Laden.
In 2011, the CIA attempted to obtain DNA samples of children they believed to be related to bin Laden through a hepatitis vaccination campaign.
Since then, the Pakistani Taliban have targeted polio vaccination campaigns, saying they believe they are a front for spying.
CIA tidak lagi memakai program kesehatan masyarakat sebagai kedok mata-mata
Seorang pejabat senior Gedung Putih mengatakan CIA tidak lagi menggunakan program vaksinasi sebagai kedok operasi mata-mata.
Keputusan ini diambil setelah muncul keberatan dari kalangan tenaga medis profesional di Amerika tentang penggunaan program kesehatan masyarakat di Pakistan untuk memburu Osama bin Laden.
Pada 2011 CIA berupaya mendapatkan sampel DNA anak-anak yang diyakini memiliki hubungan dengan bin Laden melalui program vaksinasi hepatitis.
Sejak itu Taliban menjadikan program vaksinasi polio sebagai sasaran serangan dengan menyatakan mereka yakin vaksinasi ini adalah kedok operasi mata-mata.
Pele says protests may hurt World Cup

Sumber gambar, Getty
The Brazilian footballing great Pele says he fears the many protests in the country against the costly hosting of the World Cup could hurt the tournament.
Speaking in Mexico, Pele said he believed many foreigners had cancelled their trips because of the protests.
Pele also said he was dismayed that some of the stadiums have yet to be finished.
The governing body of world football, FIFA on Monday requested that the Sao Paulo stadium hosting the opening match should be tested again.
Pele mengatakan aksi protes bisa rugikan Piala Dunia
Legenda sepak bola Brasil, Pele, mengatakan ia khawatir berbagai demonstrasi menentang mahalnya biaya menyelenggarakan Piala Dunia bisa berdampak buruk terhadap turnamen ini.
Saat berbicara di Meksiko, Pele mengatakan ia yakin banyak warga asing membatalkan kunjungan karena aksi-aksi protes.
Pele juga mengatakan ia kecewa beberapa stadion belum selesai dibangun.
Organisasi sepak bola dunia FIFA pada hari Senin meminta agar Stadion Sao Paulo yang dipakai untuk menggelar pertandingan pembukaan kembali diinspeksi.









