Deadpool dan Celine Dion ramai dibicarakan di media sosial

Deadpool dan Celine Dion

Sumber gambar, MARVEL

Waktu membaca: 2 menit

Sebuah video musik baru dari film Deadpool 2 membuat penggemar terkejut karena kehadiran bintang yang tak disangka-sangka: Celine Dion.

Penyanyi itu menampilkan Ashes, diambil dari soundtrack sekuel Deadpool - dan dia pasti tidak melakukan hal dengan setengah-setengah.

Dion mengatakan fans akan "tertawa terbahak-bahak" melihat video itu.

Deadpool [Ryan Reynolds], terlihat mengenakan sepatu hak tinggi dan melakukan beberapa gerakan tarian interpretatif yang sangat mengesankan.

Potongan film dalam gerak lambat diputar saat Celine Dion mengeluarkan kekuatan baladanya, dan video menjadi lengkap dengan kuartet alat musik gesek.

Begitu Celine mencapai klimaks vokalnya yang dramatis, terjadi pembicaraan yang menggelikan antara dia dan anti-pahlawan itu.

Hentikan X pesan, 1
Izinkan konten X?

Artikel ini memuat konten yang disediakan X. Kami meminta izin Anda sebelum ada yang dimunculkan mengingat situs itu mungkin menggunakan cookies dan teknologi lain. Anda dapat membaca X kebijakan cookie dan kebijakan privasi sebelum menerima. Untuk melihat konten ini, pilihlah 'terima dan lanjutkan'.

Peringatan: Konten pihak ketiga mungkin berisi iklan

Lompati X pesan, 1

Bisa dikatakan video itu diterima baik di media sosial.

Hentikan X pesan, 2
Izinkan konten X?

Artikel ini memuat konten yang disediakan X. Kami meminta izin Anda sebelum ada yang dimunculkan mengingat situs itu mungkin menggunakan cookies dan teknologi lain. Anda dapat membaca X kebijakan cookie dan kebijakan privasi sebelum menerima. Untuk melihat konten ini, pilihlah 'terima dan lanjutkan'.

Peringatan: Konten pihak ketiga mungkin berisi iklan

Lompati X pesan, 2

Celine Dion tampil untuk Deadpool 2 adalah seperti April Mop terbaik yang pernah menjadi kenyataan," kata Daniel Sperling dari tabloid The Sun.

"Apa pun yang dibuat tim pemasaran Deadpool, itu tidak cukup," kata Alisha Grauso.

Penyanyi pop Joshua David Evans juga setuju.

"Ya, ya ... sejuta kali ya," tulisnya. "Ini membuat saya tertawa dan juga berpikir, 'tunggu, itu lagu yang sangat bagus'."

Soundtrack Deadpool 2 juga menampilkan musik dari Skrillex dan DJ Shadow - tetapi juga Cher dan Dolly Parton. Mungkin soundtrack film paling beragam yang pernah ada?

Hentikan X pesan, 3
Izinkan konten X?

Artikel ini memuat konten yang disediakan X. Kami meminta izin Anda sebelum ada yang dimunculkan mengingat situs itu mungkin menggunakan cookies dan teknologi lain. Anda dapat membaca X kebijakan cookie dan kebijakan privasi sebelum menerima. Untuk melihat konten ini, pilihlah 'terima dan lanjutkan'.

Peringatan: Konten pihak ketiga mungkin berisi iklan

Lompati X pesan, 3