Tottenham dilanda optimisme merebut gelar Liga Primer

Pochettino

Sumber gambar, Getty

Keterangan gambar, Mauricio Pochettino dan Harry Kane sama-sama yakin akan bisa menyusul Leicester dan merebut gelar Liga Primer.

Pelatih Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino mengatakan timnya percaya pada mimpi mereka untuk memenangkan Liga Premier, setelah mereka berhasil mempersempit jarak dari pemimpin sementara Leicester, menjadi tinggal lima angka.

Harry Kane dan Dele Alli mencetak masing-masing dua gol saat Spurs mengalahkan Stoke 4-0 di Stadion Britannia.

"Kami menunjukkan bahwa kami percaya, kami benar-benar percaya," kata manajer Spurs itu.

"Ini adalah mimpi kami, untuk memenangkan gelar. Selalu kami berusaha. Kita tidak boleh menyerah. Anda bisa merasakan, setiap hari, sejak awal, musim kompetisi ini sungguh spesial."

Tottenham memenangkan 10 dari 13 pertandingan terakhir mereka di Liga Primer untuk terus membuntuti Leicester.

"Yang paling penting adalah bahwa penampilan kami sempurna," kata Pochettino. "Ini adalah isyarat besar bahwa kita menunggu dan terus berjuang."

  • <link type="page"><caption> Tottenham Hotspur menang telak 4-0 atas Stoke City </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2016/04/160418_olahraga_tottenham_hotpsur" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2016/04/160418_olahraga_tottenham_hotpsur" platform="highweb"/></link><link type="page"><caption> Wasit asal Leicester batal memimpin pertandingan Tottenham</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2016/04/160414_olahraga_wasit_leicester" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Hujan pujian untuk pemain Tottenham, Dele Alli</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2016/04/160401_olahraga_delle_ali" platform="highweb"/></link>
Pochettino

Sumber gambar, PA

Keterangan gambar, Dua pelatih yang bersaing merebut gelar Liga Primer, Claudio Ranieri dari leicester dan Mauricio Pochettino dari Tottenham Hotspur.

Ujung tombak Harry Kane - yang telah mencetak 24 gol di musim ini - mengatakan Spurs yakin bisa mengejar Leicester.

"Kami terus mengejar di ekor mereka," katanya.

"Leicester melangsungkan pertandingan yang sulit melawan West Ham dan kehilangan beberapa poin dan kami siap untuk terus menekan. Kami pikir kami bisa melakukannya, kalau tidak begitu, ya percuma."

"Leicester masih memimpin di depan dengan keunggulan lima angka, tetapi ada empat pertandingan tersisa dan kami telah mengurangi jaraknya. Hanya itu yang bisa kami lakukan.

Empat pertandingan tersebut adalah melawan West Brom (kandang), Chelsea (tandang), Southampton (kandang), dan Newcastle (tandang).

Sementara Leicester akan menghadapi Swansea (kandang), Manchester United (tandang), Everton (kandang), dan Chelsea (tandang).