Wayne Rooney harus fit untuk Manchester United

Wayne Rooney

Sumber gambar, PA

Keterangan gambar, Wayne Rooney saat ini cedera dan harus mengenakan penjepit lutut.

Prioritas Wayne Rooney adalah bersiap-siap untuk Manchester United ketimbang muncul dalam pertandingan persahabatan Inggris, kata manajer Manchester United Louis Van Gaal.

"Pertama-tama, dia harus siap untuk kita bukan tim Inggris," katanya.

Rooney saat ini mengenakan penjepit pada lutut, dan Van Gaal mengatakan dia harus tetap mengenakannya selama dua setengah pekan ke depan.

Dia mengalami cedera lutut saat bermain melawan Sunderland pada 13 Februari lalu.

Hal ini membuat kemampuan pesepakbola berusia 30 tahun tersebut diragukan terutama menjelang laga Inggris melawan Jerman di Berlin pada 26 Maret dan Belanda di Wembley tiga hari kemudian.

Ia sudah melewatkan tiga pertandingan dan juga akan berada di tribun saat United bermain melawan Arsenal di Liga Premier di Old Trafford, pada Minggu (28/02).

Sebelumnya Manchester United bermain imbang melawan West Ham di FA Cup dan Liverpool di Liga Eropa.