Empat hal tentang klub Inggris di Liga Champions

Sumber gambar, Reuters
Sebanyak tiga klub Inggris, yakni Arsenal, Chelsea, dan Manchester City, akan berlaga pada babak 16 besar Liga Champions. Klub mana yang akan mereka hadapi bakal terungkap dalam pengundian di markas badan sepak bola Eropa (UEFA) di Nyon, Swiss, pada Senin (14/12) pukul 11.00 GMT atau pukul 18.00 WIB. Berikut empat hal seputar pengundian tersebut:
Bagaimana pengundian dilakukan?
Ada dua wadah berisi nama-nama klub peserta babak 16 besar Liga Champions. Wadah pertama berisi nama-nama klub juara grup, sedangkan wadah kedua berisi nam-nama klub runner-up.
<link type="page"><caption> Chelsea yang menjuarai Grup G</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/12/151209_olahraga_ligachampion" platform="highweb"/></link> dan <link type="page"><caption> Manchester City yang merupakan kampiun Grup D</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/12/151210_olahraga_arsenal_ligachampions" platform="highweb"/></link> akan menempati wadah pertama. Adapun <link type="page"><caption> Arsenal berada di wadah kedua</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/12/151210_olahraga_arsenal_ligachampions" platform="highweb"/></link> lantaran menjadi <italic>runner-up</italic> Grup F.
Selain memakai dua wadah, sistem pengundian juga tidak memperbolehkan sebuah klub berhadapan dengan lawan dari grup dan negara yang sama. Artinya, pada babak 16 besar ini, Arsenal tidak akan melawan Bayern Munich, Manchester City terhindar dari Juventus, dan Chelsea tidak bertemu Dynamo Kiev.

Sumber gambar, AFP
Kemudian, tiga klub Inggris tidak akan bertemu satu sama lain hingga babak delapan besar, jika mereka bisa mencapai fase tersebut.
Siapa calon lawan klub Inggris?
Dengan mengikuti sistem pengundian, maka calon lawan ketiga klub Inggris dapat dipetakan.
Arsenal: Real Madrid (Spanyol), Wolfsburg (Jerman), Atletico Madrid (Spanyol), Barcelona (Spanyol), atau Zenit St Petersburg (Rusia).
Chelsea: Paris St-Germain (Prancis), PSV Eindhoven (Belanda), Benfica (Portugal), Juventus (Italia), Roma (Italia) atau Gent (Belgia).
Manchester City: Paris St-Germain (Prancis), PSV Eindhoven (Belanda), Benfica (Portugal), Roma (Italia), Dynamo Kiev (Ukraina) atau Gent (Belgia).
Kapan pertandingan digelar?
Pertandingan putaran pertama berlangsung pada 16/17 dan 23/24 Februari 2016. Klub-klub yang berada di wadah pertama akan menjalani laga tandang.
Pertandingan putaran kedua diadakan pada 8/9 dan 15/16 Maret 2016.
Kepastian tanggal tergantung dengan hasil undian. Klub-klub Inggris diupayakan tidak bermain pada hari yang sama, begitu pula dengan Atletico dan Real Madrid.
Setelah laga 16 besar usai, pengundian klub-klub yang bertanding pada perempat final akan dilaksanakan pada 18 Maret. Lalu pengundian semi final dihelat pada 15 April.

Sumber gambar, AP
Apa komentar para manajer?
Manajer Arsenal, Arsene Wenger: “Saya bahkan tidak melihat (calon lawan pada babak 16 besar). Kami benar-benar nyaris tersingkir sehingga saya memusatkan seluruh perhatian untuk bertahan. Hasil (melawan Olympiakos) membuat kami lebih kuat dan menebalkan keyakinan kami. Saat Anda melakukannya, hak itu menciptakan memori positif selama sisa musim. Mungkin ini tahun keberuntungan kami di Liga Champions?”
Manajer Chelsea, Jose Mourinho: “Sebuah tim yang sedang berjuang seperti kami jelas bukan kandidat pemenang Liga Champions. Namun, ketika kami menang di Porto pada 2004, kami bukan kandidat. Ketika kami menang di Inter Milan pada 2010, kami bukan kandidat. Manakala kami yang menjadi kandidat, kami kalah pada dua semifinal bersama Real Madrid dan dua semifinal dengan Chelsea. Jadi mari kita lihat.”
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini: “Lebih baik menjadi juara grup sehingga Anda bisa menghindari tim-tim penting pada tahap berikutnya. Namun, jika Anda berharap meraih gelar juara, Anda harus bermain melawan tim-tim besar. Saya pikir jika kami bermain seperti pada babak kedua (melawan Borussia Monchengladbach yang berkesudahan 4-2), kami bisa menghadapi tim mana saja.”









