Mourinho: Chelsea tak akan terdegradasi

Ini hasil terburuk Mourinho sepanjang karirnya

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Ini hasil terburuk Mourinho sepanjang karirnya

Jose Mourinho kukuh meyakini bahwa "tak ada yang lebih baik darinya" dalam memimpin Chelsea, kendati juara liga primer itu mengalami awal terburuk dalam 29 tahun

Menyusul kekalahan 3-1 dari Evertion, Sabtu (12/9) Mourinho menuding dengan gaya khasnya, bahwa banyak aorang akan "bahagia" dengan keadaannya sekarang.

"Hasil ini yang terburuk dalam karir saya," kata Mourinho. "Hal itu tak sesuai dengan kualitas saya, dengan status saya, but saya bisa menghadapi situasi ini dengan baik. Saya tidak merasa tertekan."

"Saya orang terbaik untuk posisi ini. Saya kira tak ada yang lebih baik yang bisa menggantikan saya untuk tugas ini."

Mourinho mengakui, akan merupakan perjuangan berat untuk mempertahankan gelar Liga Inggris setelah Chelsea mengalami lima kali kekalahan musim ini -hanya dari lima pertandingan yang membuat klub itu hanya memperoleh empat angka dari kemungkinan 15..

"Itu tak berada dalam kendali kita lagi," kata Mourinho. "Bahkan kalaupun kami memenangkan seluruh pertandingan tersisa sejak sekarang hingga akhir musim, kami masih tergantung hasil tim lain."

Di awal musim ini, kata Mourinho, semua belangsung buruk. "Semua serba negatif. Bahkan saat rapat pembahasan taktis pagi tadi, komputer kami pun jebol," katanya.

Betapapun, kata Mourinho, Chelsea pasti tak akan terdegradasi. "Yang pasti orang-orang bisa yakin bahwa tahun depan Chelsea tak akan bermain di Championship (liga di bawah Liga Primer).

Anthony Martial menjawab keraguan dengan gol sensasional di penampilan perdananya

Sumber gambar, Getty

Keterangan gambar, Anthony Martial menjawab keraguan dengan gol sensasional di penampilan perdananya

Debut ideal Martial

Dalam pertandingan lain, Manchester United mengalahkan musuh bebuyutannya, Liverpool, 3-1 -semua gol dicetak di babak kedua.

Anthony Martial, 19, yang baru direkrut Manchester United dengan nilai transfer £36 juta -rekor termahal bagi seorang remaja membuat debut sempurna dengan mencetak gol sensasional di menit ke 86.

Ia menggiring bola mengecoh sejumlah pemain belakang sebelum menceploskannya ke gawang yang dijaga Simon Mignolet.

Babak pertama yang berlangsung membosankan, terangkat di babak dua oleh gol Daley Blind (49) yang membuat Manchester United Unggul 1-0.

Penalti Ander Herrera (menit 70) menggandakan keunggulan United. Tendangan salto Christian Benteke di menit ke 84 sempat memberi harapan pada Liverpool. Namun Martial yang turun di menit ke menggantikan, memastikan kemenangan United dengan golnya yang spektakuler.

Theo Walcott mencetak 11 gol dalam 11 pertandingan sebagai pemain inti Arsenal

Sumber gambar, Getty

Keterangan gambar, Theo Walcott mencetak 11 gol dalam 11 pertandingan sebagai pemain inti Arsenal

Walcott-Oezil

Sensasi lain terjadi di Stadion Emirates, lewat gol pertama Arsenal ke gawang Stoke.

Di menit ke 31 itu Francis Coquelin mencuri bola melalui sliding tackle yang diarahkan kepada Mesut Oezil. Gelandang Jerman itu dengan visi luar biasa, melihat Theo Walcott di depan, lalu melambungkan bola ke arahnya, yang tak disia-siakan Walcott. Pemain Prancis Olivier Giroud memastikan kemenangan Arsenal dengan gol kedua di menit ke 85. Pertandingan ebrakhir 2-0.

Di Stadion Etihad, Manchester City masih mempertahankan nilai sempurna dengan mengalahkan Crystal Palace 1-0. Dengan demikian, Manchester memimpin klasemen dengan nilai 15 -lima kemenangan dari lima pertandingan. Disusul Manchester United dan Arsenal dengan nilai 10. Sementara Chelsea terpuruk di posisi 16 dengan nilai empat.