Remaja Korut menang kejuaraan renang

World Aquatics Championships

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Kejuaraan World Aquatics Championships kali ini digelar di Kazan, Rusia
    • Penulis, Nick Hope
    • Peranan, Wartawan BBC di Kazan, Rusia

Seorang remaja Korea Utara, Kim Kuk-hyang, membuat sejarah dengan menjadi orang Korea Utara pertama yang meraih medali emas di pertandingan olahraga air World Aquatics Championships.

Perenang berusia 16 tahun tersebut memenangkan final 10m perempuan.

Juara kedua diraih oleh perenang asal Cina Ren Qian, 14 tahun.

"Saya senang dapat memenuhi harapan pemerintah dan pemimpin besar kita," kata Kuk-hyang.

Kuk-hyang, yang menangis saat upacara pemberian medali, mengatakan kepada BBC Sport, "Saya berharap ketika saya pulang ke rumah orang-orang akan keluar ke jalan-jalan untuk merayakan kemenangan saya dan saya akan bekerja sekeras mungkin untuk dapat memenangkan medali emas Olimpiade tahun depan. "

Tim <link type="page"><caption> Korea Utara</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/07/150721_dunia_korut" platform="highweb"/></link> pada hari Rabu (29/07) untuk pertama kalinya memenangkan medali di kejuaraan tingkat dunia.

Mereka dilatih oleh pelatih menyelam Cina terkemuka dunia dan dengan cepat menjadi tim yang mampu memenangkan medali dalam beberapa pertandingan.