Kontrak Luis Enrique diperpanjang sampai 2017

Sumber gambar, AFP
Pelatih Barcelona, Luis Enrique, mengakhiri spekulasi tentang masa depannya dengan memperpanjang kontraknya sampai tahun 2017.
Enrique yang berusia 45 tahun itu telah memimpin klub raksasa Spanyol ini <link type="page"><caption> menjuarai Liga Champions, La Liga dan Copa del Rey</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/05/150518_olahraga_barcelona_treble" platform="highweb"/></link> pada musim pertandingan pertamanya.
Dia menolak mengomentari apakah dirinya akan tetap di Nou Camp setelah kemenangan 3-1 pada hari Sabtu (6 Juni) atas Juventus.
Meskipun demikian presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, memastikan kesepakatan baru pada hari Selasa.
Enrique menggantikan Tata Martino pada musim panas lalu dan tiga gelar musim pertandingan ini meniru keberhasilan mantan bos Barcelona, Pep Guardiola, enam tahun lalu.
Lewat sebuah pidato "kenegaraan presiden" dimana dia memastikan Enrique tetap akan memimpin, Bartomeu juga mengatakan kepada pihak-pihak yang hadir bahwa klub bermaksud melakukan penandatanganan kontrak besar, meskipun terdapat larangan transfer sampai tahun 2016.
"Kami sudah menyediakan sumber daya untuk mengontrak pemain terbaik dunia - yang semua orang ingin dapatkan," katanya.
Badan sepakbola dunia FIFA menerapkan larangan setelah Barcelona melanggar panduan transfer yang dirancang untuk melindungi pemain yunior dari luar negeri.













