Pejabat FIFA dan perusahaan didakwa dengan korupsi

FIFA

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Empat individu dan dua perusahaan sudah mengakui kesalahannya.

Amerika Serikat mendakwa sejumlah individu dan perusahaan terkait dugaan korupsi di FIFA dengan 47 berkas dakwaan yang beragam, antara lain pemerasan, pencucian uang, korupsi, dan konspirasi.

Departemen Kehakiman Amerika Serikat dalam pernyataan Rabu 27 Mei, menambahkan beberapa kegiatan kriminal itu berlangsung dalam rentang waktu 24 tahun untuk memperkaya diri sendiri lewat korupsi dan sepak bola internasional.

Sementara empat individu dan dua perusahaan sudah mengakui kesalahannya.

Terdakwa individu termasuk dua Wakil Presiden FIFA yang masih menjabat dan Presiden serta mantan Presiden CONCACAF atau Asosiasi Sepak Bola Amerika Tengah dan Jamaika.

Selain itu pimpinan puncak perusahaan pemasaran olahraga di Amerika Serikat dan Amerika selatan juga didakwa dengan membayar sampai US$150 juta atau sekitar Rp1,9 trilliun sebagai sogokan untuk mendapat hak pemberitaan dan pemasaran atas pertandingan internasional.

"Dakwaan tekait dengan korupsi yang berlangsung meraja rela, sistematis, dan mengakar baik di luar negeri dan juga di Amerika Serikat," kata Jaksa Agung AS, Loretta E. Lynch, saat mengumumkan dakwaan.

Jaksa Agung Lynch juga menegaskan ingin menghentikan praktek-praktek korupsi seperti itu.

FIFA

Sumber gambar, BBC World Service

Keterangan gambar, Para pejabat FIFA yang didakwa dari kiri ke kanan: Jeffrey Webb, Eduardo Li, Eugenio Figueredo, Jose Maria Marin.

<link type="page"><caption> Sebelumnya, pihak berwenang di Swiss menangkap enam orang tersangka</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/05/150527_olahraga_fifa_penangkapan" platform="highweb"/></link> terkait dengan dakwaan korupsi di FIFA, termasuk Jeffrey Webb, yang menjabat Presiden CONCACAF.

Daftar para terdakwa yang terkait FIFA

Jeffrey Webb: Wakil Presiden FIFA merangkap Presiden CONCACAF.

Eduardo Li: Anggota Komite Eksekutif FIFA dan presiden Asosiasi Sepak bola Kosta Rika.

Julio Rocha: Pejabat pengembangan FIFA dan Presiden Persatuan Sepak bola Amerika Utara, UNCAF.

Costas Takkas: Atase Presiden CONCACAF dan mantan Sekjen FFIA.

Jack Warner: mantan Wakil Presiden FIFA dan Presiden Federasi Sepakbola Trinidad dan Tobago, TTFF.

Eugenio Figueredo: Wakil Presiden FIFA

Rafael Esquivel: Anggota Komite Eksekutif Konfedesari Sepak bola Amerika Selatan, CONMEBOL.

José Maria Marin: Anggota komite organisasi FIFA untuk kejuaraan sepak bola di Olimpiade.

Nicolás Leoz: Mantan anggota komite eksekutif FIFA

Tersangka dari perusahaan pemasaran olahraga

Alejandro Burzaco: Pimpinan Torneos y Competencias S.A., perusahaan pemasaran olahraga yang bermarkas di Argentina.

Aaron Davidson: Presiden Traffic Sports USA Inc.

Hugo and Mariano Jinkis: Pimpinan Full Play Group S.A., perusahaan pemasaran olahraga yang juga bermarkas di Argentina.

Tersangka dari bisnis media

José Margulies: Pimpinan Valente Corp dan Somerton Ltd.

Terdakwa yang mengaku bersalah

Charles Blazer, 70 tahun -warga Amerika Serikat

Jose Hawilla, 71 tahun - warga Brasil

Daryan Warner, 46 tahun - warga Amerika Serikat serta Trinidad dan Tobago.

Trafic Sports International Inc.

Traffic Sports USA Inc.