Hamilton rebut juara GP Austin

Lewis Hamilton

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Lewis Hamilton memimpin klasemen sementara dengan selisih 24 angka dari Nico Rosberg.

Pembalap Tim Mercedes, Lewis Hamilton, semakin memantapkan posisinya untuk merebut juara Formula Satu musim ini setelah menang di Grand Prix Amerikat Serikat.

Hamilton memulai balapan sirkuit Austin pada urutan kedua di belakangan pembalap satu timnya, Nico Rosberg, namun berhasil memotong di putaran ke-24.

Sejak itu pembalap Inggris itu memimpin terus di depan hingga mencapai garis finish, disusul oleh Rosberg asal Jerman.

Adapun tempat ketiga direbut oleh Daniel Ricciardo dari Tim Red Bull. Prestasi ini mengesankan bagi pembalap muda tersebut namun dia sudah tidak mungkin lagi merebut juara dunia F1 musim ini.

Dengan dua balapan lagi yang tersisa untuk musim ini -Grand Prix Brasil dan Abu Dhabi- Hamilton memimpin di klasemen sementara dengan selisih 24 angka dari Nico Rosberg di peringkat dua.

Namun pada balapan akhir di Abu Dhabi 23 November nanti, pembalap pemenang akan mendapat angka dua kali lipat, yang disengaja untuk membuat pertarungan merebut juara berlangsung sampai balapan terakhir.

Lewis Hamilton

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Lewis Hamilton merebut juara Grand Prix 1 Austin.
Lewis Hamilton

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Tim Mercedes sudah lebih dulu memastikan juara dunia F1 untuk kategori tim.
GP Austin

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Balapan GP Austin dimulai dengan Nico Rosberg berada di start terdepan.

Hamilton sendiri sebelumnya mengaku <link type="page"><caption> akan kecewa jika dia gagal</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/10/141031_hamilton_double_points" platform="highweb"/></link><link type="page"><caption> merebut juara F1 musim 2014</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/10/141031_hamilton_double_points" platform="highweb"/></link> karena pemberlakuan angka ganda di Grand Prix terakhir.

Secara perhitungan angka maka baik Lewis Hamilton dan Nico Rosberg masih sama-sama punya peluang untuk merebut juara dunia.

Adapun Tim Mercedes sudah lebih <link type="page"><caption> dulu memastikan kemenanga</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/10/141012_gp_f1_sochi" platform="highweb"/></link>n sebagai juara dunia F1 untuk kategori tim.