Eden Hazard 100% bertahan di Chelsea

Sumber gambar, AFP
Eden Hazard mengatakan 100% akan bertahan di Chelsea dan sekarang sedang merundingkan kontrak baru.
Pernyataan ini dikeluarkan di tengah spekulasi bahwa gelandang serang berusia 23 tahun ini akan pindah ke klub Prancis, Paris St-Germain (PSG).
"Saya akan tetap di Chelsea, 100%," kata Hazard kepada koran Belgia, Le Derniere.
"Tentu saja segalanya bisa saja terjadi di sepak bola, tapi saat ini saya terikat kontrak dengan Chelsea dan saya tidak ingin pindah," jelas Hazard.
"Saya sedang berunding dengan Chelsea soal kontrak baru," tandasnya.
Hazard mengatakan perundingan tentang perpanjangan kontrak masih dalam taraf awal dan akan memerlukan waktu untuk menyelesaikannya.
Tapi fakta bahwa Chelsea menawari kontrak baru menunjukkan bahwa Chelsea yakin dan percaya dengan performa Hazard.
"Juga menunjukkan bahwa saya bisa diandalkan," kata Hazard.
Pemain asal Belgia ini juga menegaskan bahwa tidak ada tawaran resmi dari PSG sejauh ini.
Hazard dibeli Chelsea pada Juni 2012 dengan nilai transfer di kisaran £32 juta.
Ia mencetak 17 gol untuk Chelsea pada musim lalu dan makin sering disebut-sebut akan meninggalkan klub yang bermarkas di Stamford Bridge tersebut.
Hazard sekarang mengenakan kaus dengan nomor punggung 10, nomor yang ditinggalkan Juan Mata, yang pindah ke Manchester United.









