Liga Inggris akan terapkan teknologi gol musim depan

Teknologi garis gawang
Keterangan gambar, Liga Primer kemungkinan besar akan terapkan teknologi gol pada musim pertandingan Agustus depan.

Tim-tim sepak bola di Liga Inggris akan memberikan persetujuan untuk penggunaan teknologi garis gawang.

Langkah ini dilakukan menyusul serangkaian kesalahan oleh para ofisial dalam pertandingan internasional dan juga antar klub.

Dua sistem kamera merupakan calon terkuat yang akan digunakan untuk teknologi garis gawang di Liga Primer.

Bila disepakati, <link type="page"><caption> sistem teknologi garis gawang</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2013/02/130220_garisgawangligainggris.shtml" platform="highweb"/></link> ini dapat diterapkan pada awal musim pertandingan pada bulan Agustus mendatang.

Klub-klub papan atas akan melakukan pemungutan suara Kamis (11/04) untuk menerapkan teknologi ini.

Informasi yang diperoleh BBC menyebutkan sistem yang dikembangkan perusahaan Inggris, Hawk-Eye dan perusahaan Jerman, GoalControl, merupakan dua perusahaan yang diperkirakan akan memenangkan kontrak dengan Liga Primer.

Dua perusahaan ini ditunjuk oleh badan sepak bola dunia, FIFA, dalam turnamen Piala Konfederasi pertengahan tahun ini dan Piala Dunia, Brasil 2014.

Sistem yang ditawarkan perusahaan ini dapat memberikan tayangan yang akurat bila terjadi insiden gol.

Para pejabat Liga Primer sebelumnya telah melakukan perundingan lama dengan empat perusahaan teknologi garis gawang yang telah disepakati oleh FIFA.