Trailer pertama film Star Wars: Rogue One beredar

Rogue One

Sumber gambar, PA

Keterangan gambar, Felicity Jones menjadi pemeran utama di Star Wars: Rogue One.

Trailer alias potongan iklan bioskop untuk film Star Wars: Rogue One telah beredar hari Jumat (07/04).

Dalam <link type="page"><caption> iklan sepanjang satu menit 38 detik itu,</caption><url href="https://www.youtube.com/watch?v=bmVtF6DWfR0&feature=youtu.be" platform="highweb"/></link> tampak penampilan baru pasukan <italic>stormtroopers</italic> dan rincian pemeran utama yang dimainkan bintang Inggris, Felicity Jones.

Di bagian awal, ia menyebut namanya Jyn Erso dan digambarkan sebagai 'ceroboh, kasar dan tidak patuh'.

Rogue One bercerita tentang sekelompok pasukan pemberontak yang memiliki misi untuk mencuri rencana pesawat dan senjata Death Star.

  • <link type="page"><caption> Sebabkan Harrison Ford patah kaki, rumah produksi Star Wars dituntut</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/02/160212_majalah_hiburan_ford_cedera_starwars.shtml" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Star Wars catat rekor penjualan tiket di Cina</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/01/160110_majalah_cina_starwars.shtml" platform="highweb"/></link>

Film yang rencananya beredar bulan Desember ini akan menjadi yang pertama dari kisah carangan atau lepasan Star Wars.

Kisah ini mengambil waktu sebelum Episode IV: A New Hope.

Film ini disutradarai oleh sutradara Inggris Gareth Edwards yang sebelumnya membuat film Godzilla dan Monsters.

Para bintang lain yang tampak di trailer Star Wars: Rogue One ini adalah Mads Mikkelsen, Forest Whitaker, Riz Ahmed serta bintang laga Hong Kong, Donnie Yen.