Larangan mengekspor patung Mesir bernilai £15 juta

mesir

Sumber gambar, bbc

Keterangan gambar, Patung dilelang pada bulan Juli untuk mendanai perluasan museum dan galeri seni kota.

Patung Mesir berumur 4.000 tahun yang dijual pemerintah daerah Northampton dengan harga £15,76 juta dilarang dibawa keluar Inggris, kata Menteri Kebudayaan Ed Vaizey.

Northampton Borough Council menjual patung Sekhemka kepada seorang pembeli di luar Inggris.

Tetapi Ed Vaizey menerapkan larangan ekspor sementara terhadap patung tersebut.

Arts Council England mengatakan "ada kemungkinan" terdapat pembeli baru di dalam Inggris.

Jati diri dan tempat tinggal pemilik baru tidak diumumkan.

Dewan kota mengatakan larangan sementara "tidak mempengaruhi" penjualan patung yang telah dimiliki Northampton Council sejak tahun 1880.

Barang ini dilelang pada bulan Juli untuk mendanai perluasan museum dan galeri seni kota.

Seorang juru bicara mengatakan yang berhak menyelesaikan masalah adalah "pemilik sekarang, Arts Council England dan Department for Culture, Media and Sport".

<link type="page"><caption> Pengunjuk rasa berkumpul di luar balai lelang Christie's sebelum penjualan.</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/majalah/2014/07/140710_seni_mesir_patung" platform="highweb"/></link>

Sejak saat itu dewan kota itu sudah dikeluarkan dari asosiasi museum-museum dan sementara permintaan dananya kepada Heritage Lottery Fund telah ditolak.