Monyet di India sawer uang kertas curian

Sumber gambar, ap
Seekor monyet di negara bagian Himachal Pradesh, India utara menebarkan uang kertas ke masyarakat, kata sejumlah laporan.
Wisatawan di hutan pinus Shimla terheran-heran dan segera berlarian untuk memungut uang selama hampir satu jam pada hari Minggu (31 Agustus), kata sejumlah saksi mata.
Sejumlah laporan mengatakan monyet mencuri uang senilai 10.000 rupee atau sekitar Rp1,9 juta dari sebuah rumah di dekatnya.
Monyet itu memasuki rumah mencari makanan, karena tidak menemukan apapun, binatang tersebut kemudian mengambil uang.
Sekitar 300.000 ekor hidup di negara bagian itu dan Shimla sejak lama menjadi surga bagi binatang.
Monyet macaque dipandang suci oleh warga Hindu, yang seringkali memberikan makanan kepada binatang itu.
Dalam beberapa tahun terakhir, binatang ini semakin sering bentrok dengan manusia, lapor wartawan BBC, Baldev Chauhan.
<link type="page"><caption> Monyet di India mncemari kantor,</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/majalah/2014/08/140802_majalah_lain_monyet_india.shtml" platform="highweb"/></link> merusak tanaman, menyerang manusia untuk mendapatkan makanan serta menggigit anak-anak.
Pemerintah Himachal Pradesh telah menyatakan monyet sebagai ancaman bagi penduduk.









