Pendapatan Liga Primer akan meningkat

Laporan paling baru mengenai keuangan sepak bola memastikan bahwa Liga Primer Inggris kembali mencetak pendapatan terbesar dibandingkan liga-liga Eropa lainnya.
Klub-klub di liga papan atas Inggris menghasilkan $3,8 miliar sepanjang 2012, lima puluh persen lebih tinggi dibandingkan kompetitor terdekat yaitu Bundesliga Jerman.
Penghasilan klub-klub Liga Primer mencapai <span >£2.36 miliar sepanjang 2011-12, menurut pakar keuangan sepak bola di Deloitte.
<span >Mereka memperkirakan pemasukan yang didapat tumbuh<span >£2.5 miliar pada 2012-13, dan akan meningkat hingga £600m, atau 25%, pada 2013-14, ketiga kontrak sponsor baru dimulai.
<span >Deloitte mengatakan ini adalah pertama kalinya pendapatan Liga Primer mencapai lebih dari £3 miliar.
<span >Mereka mengatakan uang sebesar itu ditambah dengan peraturan tentang penggunaannya, "dapat memberikan keuntungan luar biasa dalam jangka panjang" pada sepak bola.
<span >"Meski pun beroperasi di lingkungan ekonomi yang menantang, popularitas klub-klub Inggris, ekspos dan ketertarikan global bisa menjadi pendorong membengkaknya pundi-pundi klub-klub papan atas," kata Dan Jones, mitra di Sports Business Group di Deloitte.
Namun, ada kekhawatiran mengenai proporsi yang dibayarkan pada gaji pemain.
Hampir 75% dari penghasilan klub Liga Primer di 2011-2012 digunakan untuk membayar gaji pemain.









