Samsung akan luncurkan Galaxy S4

iklan samsung s4
Keterangan gambar, Samsung terus mengkampanyekan peluncuran produk terbarunya lewat iklan di televisi.

Samsung saat ini tengah bersiap untuk meluncurkan produk telepon pintar terbaru mereka yang akan diberi nama Galaxy S4.

Produk ini merupakan turunan dari produk sebelumnya, Galaxy S3 yang dilaporkan telah terjual hingga 40 juta unit di seluruh dunia.

Samsung mengatakan produk terbaru ini diperuntukan bagi pasar premium yang telah mereka miliki selama ini

Galaxy merupakan produk yang dipandang sebagai pesaing serius dari iPhone, telepon pintar keluaran Apple.

Sejumlah pengamat memperkirakan S4 akan dilengkapi dengan perangkat lunak yang memungkinkan bagi penggunanya untuk menaik turunkan layar secara otomatis hanya lewat gerakan mata tanpa harus menyentuhnya.

Pengguna Samsung S4 nantinya juga bisa menikmati kamera dan prosesor berkecepatan tinggi.

Perubahan tampilan

Samsung S4 juga masih menggunakan Android dalam sistem operasinya, namun sejumlah pengamat memperkirakan perusahaan itu akan memberikan sejumlah modifikasi pada produk terbarunya.

Hal ini dilakukan untuk membuat produk mereka berbeda dengan produk telepon pintar Android lainnya.

Pengamat dari Gartner, Roberta Cozza mengatakan langkah ini perlu dilakukan Samsung untuk meningkatkan kesetiaan penggunanya terhadap produk mereka.

"Saya pikir mereka akan meningkatkan kualitas penampilan produknya," kata Roberta.

"Meraka menempatkan sesuatu pada penampakan yanng akan membuatnya berbeda."

Bentuk produk telepon S4 yang bocor ke publik menunjukan bahwa S4 sedikit lebih besar dari S3 namun secara garis besar tampilan keduanya sama.

Meski sejumlah telepon pintar keluaran Samsung sukses terjual di pasaran namun para pengamat masih menungu rencana perusahaan Korea Selatan itu dalam melebarkan pasarnya di masa datang separti membidik pasar produk komputer tablet.