You’re viewing a text-only version of this website that uses less data. View the main version of the website including all images and videos.
Moskow kembali pecahkan rekor cuaca, kali ini soal salju yang turun dalam sehari
Ibu kota Rusia, Moskow, kembali memecahkan rekor cuaca di negara tersebut, kali ini terkait dengan salju yang turun dalam sehari.
Salju pada Sabtu (03/02) tercatat sebagai yang paling banyak turun dalam kurun sehari sejak pencatatan data cuaca dimulai, mengalahkan rekor sebelumnya yang terjadi pada 1957.
Pada hari Sabtu salju yang turun separuh lebih dari rata-rata salju yang turun per bulan pada musim dingin.
Salju lebat menyebabkan lebih dari 2.000 pohon tumbang dan mengganggu perjalanan udara, kata para pejabat.
Salju yang turun pada hari Minggu (04/02) tidak akan sebanyak Sabtu namun suhu udara diperkirakan lebih dingin.
Puluhan penerbangan di Moskow dibatalkan.
Sudah diperkirakan, warga beramai-ramai mengabadikan hujan salju ini dan mengunggahnya ke media sosial, dengan menggambarkannya sebagi 'musim dingin Rusia yang sesungguhnya'.
Pada Januari badan cuaca mengatakan Desember lalu adalah bulan dengan jumlah sinar matahari paling sedikit bagi warga Moskow.