Moskow kembali pecahkan rekor cuaca, kali ini soal salju yang turun dalam sehari

Salju di Moskow

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Salju di Moskow mengganggu perjalanan udara, puluhan penerbangan di ibu kota Rusia ini dibatalkan pada hari Sabtu (03/02).
Waktu membaca: 1 menit

Ibu kota Rusia, Moskow, kembali memecahkan rekor cuaca di negara tersebut, kali ini terkait dengan salju yang turun dalam sehari.

Salju pada Sabtu (03/02) tercatat sebagai yang paling banyak turun dalam kurun sehari sejak pencatatan data cuaca dimulai, mengalahkan rekor sebelumnya yang terjadi pada 1957.

Pada hari Sabtu salju yang turun separuh lebih dari rata-rata salju yang turun per bulan pada musim dingin.

Salju lebat menyebabkan lebih dari 2.000 pohon tumbang dan mengganggu perjalanan udara, kata para pejabat.

Salju yang turun pada hari Minggu (04/02) tidak akan sebanyak Sabtu namun suhu udara diperkirakan lebih dingin.

Hentikan Instagram pesan
Izinkan konten Instagram?

Artikel ini memuat konten yang disediakan Instagram. Kami meminta izin Anda sebelum ada yang dimunculkan mengingat situs itu mungkin menggunakan cookies dan teknologi lain. Anda dapat membaca Instagram kebijakan cookie dan kebijakan privasi sebelum menerima. Untuk melihat konten ini, pilihlah 'terima dan lanjutkan'.

Peringatan: Konten pihak ketiga mungkin berisi iklan

Lompati Instagram pesan

Puluhan penerbangan di Moskow dibatalkan.

Salju di Moskow

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Salju berkurang pada hari Minggu (04/02) tapi suhu udara lebih dingin.

Sudah diperkirakan, warga beramai-ramai mengabadikan hujan salju ini dan mengunggahnya ke media sosial, dengan menggambarkannya sebagi 'musim dingin Rusia yang sesungguhnya'.

Pada Januari badan cuaca mengatakan Desember lalu adalah bulan dengan jumlah sinar matahari paling sedikit bagi warga Moskow.

Salju di Moskow

Sumber gambar, Getty Images