PM Irak bersumpah untuk menumpas ISIS pada 2016

Sumber gambar, Getty
Perdana Menteri Irak, Haider al-Abadi, bersumpah bahwa kelompok yang menamakan diri Negara Islam (ISIS) akan ditumpas pada 2016.
"Tahun 2016 akan menjadi momen besar dan menjadi tahun kemenangan, ketika ISIS tak lagi berada di Irak," kata Abadi dalam pidato yang disiarkan televisi pemerintah.
"Kita akan membebaskan Mosul dan ini akan menjadi pukulan yang mematikan, pukulan terakhir bagi mereka," kata Abadi.
Tentara Irak dengan senjata laras panjang menari dan merayakan kemenangan ketika berhasil <link type="page"><caption> merebut kembali Ramadi dari tangan ISIS</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/12/151228_dunia_irak_isis" platform="highweb"/></link>, yang menguasai ibu kota Provinsi Anbar ini sejak Mei lalu.
Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Ash Carter, mengatakan jatuhanya Ramadi ke tangan pemerintah adalah kemajuan penting dalam upaya mengalahkan ISIS.
Pada hari Selasa (29/12) media pemerintah melaporkan bahwa Abadi berkunjung ke kota ini.
Sumber-sumber keamanan menyebutkan PM Abadi tiba di pinggiran selatan Ramadi dengan menggunakan helikopter.
Dilaporkan bahwa pusat kota Ramadi terlihat tenang dan sekarang tim-tim dikerahkan untuk membersihkan jalan-jalan dari bom.










