India geram pemerkosa diwawancarai televisi

Pemerkosaan itu memicu protes di India

Sumber gambar, bbc

Keterangan gambar, Pemerkosaan itu memicu protes di India

Menteri Dalam Negeri India, Rajnath Singh berjanji akan menyelidiki kru TV yang memperoleh izin wawancara dengan salah seorang terpidana mati kasus perkosaan di Delhi.

Ia melontarkan kritikan terhadap film dokumenter itu di parlemen dan mengatakan acara itu tidak pantas ditayangkan di India.

Pengadilan Delhi sendiri telah memblokir tayangan yang dibuat untuk BBC dan NDTV tersebut.

Produser film Leslee Udwin mengatakan ia telah memperoleh izin wawancara dari pihak lembaga pemasyarakatan dan menteri dalam negeri.

Ia berbicara dengan salah satu dari empat pria yang dijatuhi hukuman mati atas kasus pemerkosaan dan pembunuhan tahun 2012.

Pemerkosaan yang disertai pembunuhan seorang siswi 23 tahun di bus di Delhi membuat dunia terkejut dan merasa jijik.

Udwin mewawancarai salah satu pemerkosa untuk program India's Daughter, dokumenter BBC Storyville yang akan disiarkan pada 8 Maret, Hari Perempuan Internasional. Program itu akan disiarkan di Inggris pada Rabu malam.

Si pemerkosa Mukesh Singh yang bersama dengan tiga orang lainnya menghadapi ancaman hukuman mati dan tidak menunjukkan rasa penyesalan serta menyalahkan si korban karena melawan.