Yuan tetap akan dipatok

Yuan tidak berubah
Keterangan gambar, Barat mengecam kebijakan keuangan Cina

Bank sentral Cina berencana untuk mematok nilai yuan dan tidak akan ada peninjauan ulang atas mata uang tersebut.

Pernyataan ini dikeluarkan satu hari setelah bank mengumumkan sejumlah rencana untuk membuat nilai tukar lebih fleksibel.

Tetapi pemerintah Cina mengatakan saat ini tidak ada alasan melakukan perubahan besar nilai yuan.

Sejumlah negara mendesak Cina untuk mengubah kebijakan mata uangnya.

Amerika Serikat melontarkan kecaman karena Cina melakukan rekayasa untuk mempertahankan nilai yuan pada tingkat rendah guna meningkatkan ekspor Cina. Langkah ini dipandang merugikan negara lain.

Hari Sabtu, Presiden Barack Obama menyambut baik janji Cina untuk meningkatkan fleksibilitas nilai tukar, tetapi pernyataan terbaru bank sentral Cina menimbulkan keraguan tentang rencana tersebut.