Pakistan dukung Taliban

Pakistan dukung Taliban
Keterangan gambar, Pakistan dukung keuangan Taliban, lapor London School of Economics

Sebuah laporan baru mengungkap bukti paling kuat tentang hubungan langsung antara Badan Intelijen Pakistan, ISI dan Taliban di Afganistan.

Laporan tersebut menyatakan ISI memberikan pendanaan, pelatihan dan perlindungan kepada Taliban dalam skala yang lebih besar dari perkiraan sebelumnya.

Dokumen tersebut dibuat London School of Economics, LSE.

Juru bicara militer Pakistan menolak pernyataan tersebut dengan mengatakan ini adalah bagian dari usaha menjelek-jelekkan negaranya.

'Tidak berdasar'

Penulis laporan berbicara dengan sembilan komandan lapangan Taliban di Afganistan permulaan tahun ini.

Dia menyimpulkan hubungan Pakistan dengan kelompok perlawanan lebih jauh dari yang diperkirakan sebelumnya.

Beberapa orang yang diwawancarai mengisyaratkan bahwa ISI bahkan menghadiri sejumlah pertemuan Dewan Agung Taliban. Mereka menyatakan dengan mendukung kelompok perlawanan maka badan keamanan Pakistan berusaha merongrong pengaruh India di Afghanistan.

Laporan tersebut menyimpulkan tidak terdapat perubahan pendekatan berarti yang dilakukan oleh Pakistan. Pemerintah Afganistan dan masyarakat dunia akan sulit mengakhiri perlawanan di Afganistan.

Juru bicara militer Pakistan mengatakan pernyataan tersebut "tidak berdasar" dan bagian dari usaha keji terhadap militer dan badan keamanan negaranya.