Pesawat intai TNI AL cari pesawat MH370

Sumber gambar, AP
TNI Angkatan Laut terus mencari pesawat Malaysia Airlines nomor penerbangan MH370 yang hilang dengan mengerahkan lima KRI dan pesawat intai, seperti disampaikan seorang pejabat penerangan AL.
"Armada kita mencari pesawat MAS (Malaysia Airlines) di dekat Penang bersama dengan armada Malaysia," kata Kepala Dinas Penerangan AL Untung Surapati kepada wartawan BBC Indonesia Pinta Karana, hari Selasa (11/03).
Angkatan Laut tidak menargetkan sampai kapan pencarian akan berlangsung.
"Standar SAR biasanya tujuh hari tapi kita belum tahu karena ini operasi gabungan dengan sembilan negara lain jadi kita lihat perkembangannya."
"Upaya ini juga didasarkan pada semangat Asean brotherhood (persaudaraan Asean)," tambah Untung.
Sementara itu, hari Selasa Malaysia Airlines dalam keterangan tertulis menyatakan wilayah pencarian diperluas ke Selat Malaka.
Selama tiga hari terakhir, operasi cenderung terfokus ke perairan yang menghubungkan <link type="page"><caption> Malaysia, Vietnam dan Kamboja. </caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2014/03/140311_mas_vietnam_sar.shtml" platform="highweb"/></link>
Namun sejumlah benda dan tumpahan minyak yang ditemukan di perairan tersebut ternyata tidak terkait sama sekali dengan pesawat yang hilang tersebut.
Empat area investigasi difokuskan pada kemungkinan <link type="page"><caption> pembajakan</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2014/03/140311_mas_paspor_iran.shtml" platform="highweb"/></link>, sabotase, masalah psikologi atau masalah pribadi dengan penumpang atau kru.
Dua pertiga penumpang berkebangsaan Cina.
Sisanya dari sejumlah negara Asia, Amerika atau Eropa.









