'Catatan hitam' David Moyes di MU

Moyes

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Moyes melatih Everton selama sebelas tahun sebelum menjadi bos Manchester United.

Di bawah arahan David Moyes, Manchester United mendulang kekalahan bertubi-tubi pada musim ini dan untuk pertama kalinya setelah 18 musim kehilangan kesempatan masuk kualifikasi Liga Champions.

Setelah hanya sepuluh bulan melatih, manajer Manchester United <link type="page"><caption> David Moyes dipecat</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/04/140422_mu_pecat_moyes.shtml" platform="highweb"/></link>.

Pernyataan United hari Selasa (22/04) menyebutkan klub mengucapkan terima kasih atas kerja keras, kejujuran, dan integritas Moyes selama sembilan bulan menjadi manajer.

Pelatih asal Skotlandia berusia 50 tahun ini ditunjuk sendiri oleh Alex Ferguson, yang pensiun setelah melatih United selama 26 tahun.

Berikut momen-momen penting kekalahan United pada musim ini:

  • Kalah 3-1 dari Bayern Muenchen di semifinal Liga Champions
  • Ditundukkan tim papan bawah klasemen Sunderland pada pertarungan penalti di semifinal Piala Liga
  • Kalah 2-1 di kandang sendiri saat berhadapan dengan Swansea di pertandingan ketiga piala FA
  • Tertinggal jauh dari posisi empat besar Liga Primer dari para pesaing seperti Liverpool, Chelsea, Manchester City, dan Arsenal
  • Kalah 2-0 dari Everton, tim yang pernah dipimpin Moyes selama 11 tahun sebelum pindah United
  • Terdampar di posisi tujuh Liga Primer, dan untuk pertama kalinya sejak 18 musim kehilangan kesempatan masuk kualifikasi Liga Champions musim depan.

Ryan Giggs akan memandu United merampungkan sisa empat pertandingan pada musim ini.

Sementara itu, rumor calon-calon pengganti Moyes sudah <link type="page"><caption> muncul di media sosial</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/04/140415_klopp_manunited.shtml" platform="highweb"/></link> sejak sepekan lalu.