Mourinho 'kesal' dengan gol ketiga PSG

Jose Mourinho

Sumber gambar, PA

Keterangan gambar, Mourinho mengatakan Chelsea harus membayar mahal kesalahan individual.

Jose Mourinho mengatakan sangat kesal dengan gol ketiga Paris Saint-Germain (PSG) yang membuat Chelsea makin berat mengejar ketinggalan di laga kedua di Stamford Bridge.

Di laga pertama babak perempat final Liga Champions pada Rabu malam (02/04) Chelsea menelan kekalahan 3-1.

"Kami mencetak gol bunuh diri dan gol ketiga ... itu benar-benar gol lelucon," kata Mourinho.

Mantan bos Inter Milan dan Real Madrid ini mengatakan secara umum timnya berhasil meredam ancaman para pemain PSG seperti Zlatan Ibrahimovic dan Edinson Cavani.

"Tapi kami harus membayar mahal kesalahan individual di barisan pertahanan," kata Mourinho.

Ia mengatakan kecewa dengan kekalahan ini namun di atas kertas Chelsea belum tersingkir.

Ibrahimovic absen

"Masih ada pertandingan kedua ... dan kami akan bermain habis-habisan," katanya.

Di laga kedua di London pada Selasa malam pekan PSG tidak akan diperkuat Ibrahimovic yang cedera.

Pemilik PSG mengatakan penyerang asal Swedia ini mungkin perlu istirahat selama dua atau tiga pekan.

Manajer PSG, Laurent Blanc, mengatakan puas bisa memetik kemengan.

"Ini pertandingan penting dan gol ketiga tentu sangat mengutungkan kami," kata Blanc.