Polisi mengidentifikasi penyerang di Istanbul

Penyerang Turki

Sumber gambar, epa

Keterangan gambar, Perempuan yang diduga penyerang polisi ini terluka dan dibawa dengan ambulans.

Polisi menyatakan salah seorang pelaku serangan di Istanbul hari Senin ini (10/08) adalah seorang perempuan.

Hatice Asik, 51 tahun, terluka dan berhasil ditangkap polisi sesudah serangannya ke Konsulat Amerika Serikat di Istanbul.

Polisi menyatakan Asik dan rekannya adalah anggota kelompok Revolutionary Peoples Liberation Army Front (DHKP-C) yang berideologi kiri.

Kelompok ini pernah bertanggung jawab untuk serangan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Ankara tahun 2013.

Turki serangan

Sumber gambar, epa

Keterangan gambar, Polisi khusus Turki berjaga di depan kantor polisi yang diserang dengan bom bunuh diri di Istanbul.

Turki diguncang oleh <link type="page"><caption> serangkaian serangan hari ini</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/08/150810_dunia_penembakan_turki" platform="highweb"/></link>.

Pada serangan pertama di Istanbul, seorang pengebom bunuh diri meledakkan kendaraan penuh bahan peledak ke sebuah kantor polisi, melukai sepuluh orang, termasuk di antaranya tiga orang petugas polisi.

Dalam tembak menembak yang terjadi sesudah ledakan itu dua penyerang tewas, dan seorang polisi terluka dan kemudian juga meninggal di rumah sakit akibat tembakan.

Beberapa jam kemudian, dua orang bersenjata menyerang konsulat Amerika Serikat di Istanbul.

Turki konsulat Amerika

Sumber gambar, epa

Keterangan gambar, Polisi berjaga di depan konsulat Amerika di Istanbul.

Salah seorang pelaku penyerangan ini adalah Hatice Asik yang kemudian terluka dan ditangkap polisi.

Sebuah serangan lain terjadi di Provinsi Sirnak di Turki tenggara. Empat orang polisi tewas oleh serangan berupa bom yang diletakkan di pinggir jalan.

Dalam serangan yang sama, sebuah helikopter militer diserang dan seorang tentara Turki tewas dalam peristiwa tersebut.

Hingga kini masih belum diketahui apakah serangkaian serangan itu saling berkaitan.

Turki sendiri sedang dalam situasi tegang menyusul serangan terhadap ISIS di Suriah serta kelompok militan Kurdi di Irak bagian utara.