Presiden Nigeria lawan Boko Haram dalam sebulan

Presiden Nigeria Goodluck Jonathan mengaku sempat meremehkan kekuatan Boko Haram.

Sumber gambar,

Keterangan gambar, Presiden Nigeria Goodluck Jonathan mengaku sempat meremehkan kekuatan Boko Haram.

Presiden Nigeria Goodluck Jonathan bakal mengerahkan kekuatan untuk merebut semua wilayah yang dikuasai kelompok milisi Boko Haram dalam sebulan.

“Mereka terus melemah dan melemah setiap hari,” kata Jonathan kepada wartawan BBC, Will Ross, di Ibu Kota Abuja.

Karenanya, Jonathan berharap proses perebutan kembali wilayah-wilayah yang dikuasai Boko Haram tidak berlangsung lama

“Saya sangat berharap kami tidak membutuhkan waktu lebih dari sebulan,” ujarnya.

Pada awal pekan ini, militer Nigeria mengklaim kelompok milisi tersebut tidak lagi menguasai wilayah perkotaan di Yobe dan Adamawa, dua dari tiga negara bagian yang dikuasai Boko Haram. Militer juga berikrar bahwa Negara Bagian Borno, tempat Boko Haram didirikan, akan dibebaskan dalam waktu dekat.

Jonathan mengakui kemampuan Boko Haram untuk menguasai wilayah-wilayah tersebut tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

“Kami meremehkan pengaruh eksternal mereka. Sejak perang sipil kami tidak bertempur dalam peperangan lagi, kami tidak membuat senjata. Sehingga kami harus mencari bantuan untuk melengkapi angkatan darat dan angkatan udara kami,” kata Jonathan.

Abubakar Shekau ialah pemimpin Boko Haram yang beberapa kali merilis video propaganda. Pejabat militer Nigeria mengklaim dia telah meninggal.

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Abubakar Shekau ialah pemimpin Boko Haram yang beberapa kali merilis video propaganda. Pejabat militer Nigeria mengklaim dia telah meninggal.

Soal aksi Boko Haram yang <link type="page"><caption> menculik murid-murid perempuan sekolah</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2014/04/140415_nigeria_penculikan.shtml" platform="highweb"/></link>, Jonathan mengatakan dia meyakini mereka masih hidup.

“Saya yakin kami akan mendapatkan mereka,” ujarnya.

Boko Haram didirikan pada 2002 di Negara Bagian Borno, Nigeria. <link type="page"><caption> Nama resmi kelompok Boko Haram</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2014/05/140513_boko_haram_arti" platform="highweb"/></link> sebenarnya dalam bahasa Arab adalah<italic> Jama'atu Ahlis Sunna Lidda'awati wal-Jihad</italic> yang artinya "Orang yang Teguh Menyebarkan Ajaran Rasul dan Jihad".

Tetapi penduduk Kota Maiduguri di timur laut yang berbahasa Hausa, tempat kelompok ini bermarkas, menamakannya Boko Haram.

Boko Haram diterjemahkan dari bahasa Hausa setempat sebagai "Pendidikan Barat adalah dosa".