Bolt mungkin akan bermain untuk Manchester United

Terbaru  5 September 2012 - 21:04 WIB
Usain Bolt

Bolt pernah mengunjungi kompleks latihan Manchester United di Carrington.

Keinginan Usain Bolt, pemegang rekor dunia lari 100 dan 200 meter, bermain untuk Manchester United mungkin bisa menjadi kenyataan.

Kemungkinan ini diungkap manajer Manchester United Sir Alex Ferguson dalam wawancara dengan majalah klub, Inside United.

"Sangat menarik ketika ia mengatakan ingin membela Manchester United di pertandingan amal tahun depan," kata Ferguson.

Ferguson mengatakan tahun depan Manchester United akan bertanding melawan para legenda Real Madrid untuk kepentingan amal dan Ferguson menambahkan, "Ini bisa menjadi kesempatan untuk menurunkan Bolt. Akan kita lihat bagaimana ia bermain."

Kunjungi tempat latihan

Bolt, peraih medali emas di nomor 100 meter, 200 meter, dan 4x100 meter baik di Olimpiade Beijing maupun London dikenal sebagai pendukung Manchester United.

Ia pernah meminta dukungan agar Ferguson mengontraknya sebagai pemain United.

Pelari Jamaika ini juga berkunjung ke kompleks latihan United dan memberi masukan kepada Cristiano Ronaldo, yang kini membela Real Madrid, tentang resep jitu berlari kencang.

Dwight Yorke, yang berasal dari Trinidad dan Tobago, negara tetangga Jamaika di Karibia, pernah dikenal sebagai penyerang andal Manchester United.

Ferguson mengatakan anak-anak muda di Karibia mungkin senang sekali bermain bola.

"Akan sangat bagus kalau Bolt bisa bermain untuk kami," tandas Ferguson.

Link terkait

Topik terkait

BBC © 2014BBC tidak bertanggungjawab atas isi dari situs internet pihak luar

Halaman ini akan lebih baik dilihat dengan dengan penjelajah terbaru yang memiliki fasilitas style sheets (CSS). Anda memang bisa melihat isi halaman dengan menggunakan penjelajah saat ini, namun tidak bisa untuk mendapatkan pengalaman visual secara menyeluruh. Mohon perbaraui penjelajah anda atau gunakan CSS, jika memungkinkan.

]]>