Inggris ingin lolos secepatnya ke Piala Dunia 2014

Terbaru  4 September 2012 - 22:31 WIB
alex oxlade-chamberlain

Alex Oxlade-Chamberlain akan berbagi tanggung jawab lain untuk mencetak gol

Pemain muda Inggris Alex Oxlade-Chamberlain mengatakan Inggris ingin semulus mungkin lolos ke final Piala Dunia 2014 di Brasil.

Inggris akan memulai usaha mereka untuk lolos ke Brasil dengan bertandang ke Moldova dan empat hari kemudian menjamu Ukraina di Wembley.

''Kami ingin lolos secepat mungkin karenanya kami akan berusaha sekuat tenaga di setiap pertandingan,'' kata pemain Arsenal tersebut.

Striker Tottenham Jermaine Defoe menambahkan, ''Itu dua pertandingan besar dan kalau bisa menang akan sangat baik untuk semua orang.''

Terakhir sekali Inggris tidak lolos ke putaran final Piala Dunia adalah di tahun 1994.

Mereka memulai babak kualifikasi kali ini di bawah pelatih Roy Hodgson tanpa duo striker Wayne Rooney dan Andy Carroll.

Tetapi Oxlade-Chamberlain menolak kalau dengan hal itu tanggung jawab kemudian dibebankan di pundak pemain depan, ''Ini bukan hanya tanggung jawab untuk kami. Ini tanggung jawab bersama. Kami bermain untuk Inggris.''

''Semua orang bisa mencetak gol. Saya kira Phil Jagielka (pemain belakang) mencetak gol di pertandingan terakhir.''

Defoe yang mencetak gol kemenangan Inggris dalam pertandingan persahabatan melawan Italia 2-1, kemungkinan akan diturunkan sebagai ujung tombak tunggal.

''Saya kira akan menjadi pertandingan sulit,'' katanya.

Link terkait

Topik terkait

BBC © 2014BBC tidak bertanggungjawab atas isi dari situs internet pihak luar

Halaman ini akan lebih baik dilihat dengan dengan penjelajah terbaru yang memiliki fasilitas style sheets (CSS). Anda memang bisa melihat isi halaman dengan menggunakan penjelajah saat ini, namun tidak bisa untuk mendapatkan pengalaman visual secara menyeluruh. Mohon perbaraui penjelajah anda atau gunakan CSS, jika memungkinkan.

]]>