Saat Paus Fransiskus 'meninggikan suaranya'

Paus Fransikus terkenal sering menghabiskan waktu bersama umat yang menyambutnya.

Saat ia tiba di Meksiko, ia juga menghabiskan banyak waktu dengan massa yang menyambut.

Namun di Morelia, ia terdorong dan pengawalnya mencoba melindunginya. Paus sempat terjatuh ke arah anak yang duduk di kursi roda.

Paus mencium kepala anak itu namun marah kepada satu orang dan dengan suara tinggi dalam bahasa Spanyol, Paus mengatakan, "Jangan egois."

Tidak jelas apakah orang yang menarik Paus itu perempuan atau pria.