Keamanan ditingkatkan di Festival Venesia

Festival Venesia di Italia tahun ini berlangsung dengan pengamanan ketat dan peserta bertopeng harus memperlihatkan wajahnya lebih dulu.

Festival Venesia
Keterangan gambar, Festival Venesia tahun ini yang dimulai Minggu 31 Januari 2016 ini berlangsung dengan pengawalan yang ketat.
Polisi di Venice
Keterangan gambar, Setiap peserta yang menggunakan topeng harus memperlihatkan wajah aslinya kepada polisi sebelum bergabung dengan para peserta festival lainnya.
Peserta dengan topeng
Keterangan gambar, Karnaval dengan menggunakan topeng merupakan salah satu atraksi yang penting dalam Festival Venesia.
Polisi menjaga Festival Venesia
Keterangan gambar, Aparat keamanan meningkatkan keamanan setelah rangkaian serangan di Paris, November 2015, yang menewaskan 130 orang namun memutuskan peserta tetap boleh menggunakan topeng.
Peserta 'berkepala kuda'
Keterangan gambar, Dua peserta 'berkepala kuda' ini harus melewati pemeriksaan polisi sebelum memasuki Piazza San Marco, yang menjadi lokasi utama festival.
Polisi menjaga Festival Venesia
Keterangan gambar, Polisi bersenjata bersiap penuh selama penyelenggaraan festival, yang akan berlangsung hingga 9 Februari.
Polisi menjaga Festival Venesia
Keterangan gambar, Walau keberadaan polisi bersenjata terlihat mencolok namun kemeriahan festival, yang dihadiri puluhan ribu orang, tidak sampai terganggu.
Peserta Festival Venesia
Keterangan gambar, Tradisi Festival Venesia ini dimulai sejak abad ke-11 untuk merayakan kemenangan perang.
Peserta Festival Venesia
Keterangan gambar, Para peserta festival mengenakan topeng maupun pakaian yang semarak.